Liga 2 2022
Jadwal Liga 2 Dimulai Sinyal Nasib Coach Seto ke PSIM, Deltras Sidoarjo & Persipa Pati Banjir Bonus
Kejelasan Jadwal Liga 2 2022 digelar. PSIM Yogyakarta berbenah, sementara Deltras Sidoarjo dan Persipa Pati banjir bonus.
TRIBUNKALTENG.COM - Tim promosi menantikan kapan kejelasan Jadwal Liga 2 2022 digelar. PSIM Yogyakarta berbenah, sementara Deltras Sidoarjo dan Persipa Pati banjir bonus.
Ya, Deltras Sidoarjo berhasil naik kasta ke Liga 2, para pemain dan official kebanjiran bonus dari manajemen dan sejumlah pihak.
Termasuk Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor yang langsung mengucurkan bonus sebesar Rp 150 juta untuk tim berjuluk The Lobster tersebut.
“Ini sebagai apresiasi kami kepada para pemain dan tim official yang berhasil lolos ke Liga 2,” ujar Gus Muhdlor, panggilan Ahmad Muhdlor, Senin (14/3/2022).“
Baca juga: Masalah Gaji Pemain di AS Roma Uji Jose Mourinho, Uang Tammy Abraham dan Mancini Disorot Pellegrini
Baca juga: Hasil Sidang Komdis PSSI: Nasib Bek PSS Sleman Jelang Lawan PSIS, Bhayangkara vs Persipura Hari ini
Ini sebagai apresiasi kami kepada para pemain dan tim official yang berhasil lolos ke Liga 2,” ujar Gus Muhdlor, panggilan Ahmad Muhdlor, Senin (14/3/2022).
Secara simbolik, bonus itu diserahkan ke Kapten Tim Aulia Ardli, pada acara Syukuran "Kulonuwun Liga 2" Deltras FC yang digelar di Pendopo Delta Wibawa Sidoarjo, Minggu (13/3/2022) malam.
Keberhasilan Deltras Sidoarjo memang menggembirakan banyak pihak. Utamanya warga Kota Delta yang sudah delapan tahun menanti tim kebanggaannya itu kembali bangkit.
"Setelah penantian lebih dari 8 tahun, tim sepak bola kebanggaan Sidoarjo ini membuktikan bahwa industri olahraga jika dikelola dengan baik, akan keluar dengan hasil yang baik pula," kata Gus Muhdlor.
Selain memberikan bonus uang tunai, Gus Muhdlor juga akan mensupport sejumlah fasilitas yang dibutuhkan manajemen Deltras dalam mengarungi Liga 2 nanti. Termasuk dalam upaya mengembangkan sepak bola Sidoarjo.
Berbagai dukungan itu diharapkan membuat skuad Deltras menjadi lebih fokus meningkatkan skill untuk menghadapi liga selanjutnya.
Sport industri, lanjutnya, juga bisa jadi penopang yang baik untuk perkembangan dunia sepak bola Sidoarjo.
“Salah satu bentuk supportnya nanti, akan dibuat Deltras Official Store lebih baik," jelasnya.
Gus Muhdlor menilai, keberhasilan Deltras lolos ke Liga 2 menjadi tonggak semangat kebangkitan sepak bola Kota Delta. Sehingga lolosnya Deltras ke Liga 2 ini sangat patut mendapat apresiasi dari masyarakat Sidoarjo.
"Ini pertanda baik, kulonuwun Liga 2 untuk menembus Liga 1. Mengembalikan kejayaan Deltras, kembali menjadi tim papan atas di Liga Indonesia," kata Gus Muhdlor dengan penuh semangat dikutip Tribunkalteng.com dari Tribun Jatim.
Persipura Somasi PSSI, Klub Liga 2 Bubar Ada Lagi Kini Atta Halilintar Bingung Gaji FC Bekasi City |
![]() |
---|
Buntut Liga 2 Setop, ini Hasil Persipura hingga PSMS Bertemu Menpora, PSSI dan PT LIB Disentil |
![]() |
---|
Hari ini Klub Liga 2 Mengadu, Langkah Persipura, PSMS Medan hingga Sriwijaya, ini Jawaban PT LIB |
![]() |
---|
Keputusan PSSI tak Membuat Persipura Tinggal Diam, Mutiara Hitam Senada PSMS Soal Nasib Liga 2 |
![]() |
---|
Liga 2 Diminta Bergulir, Persipura hingga PSMS Medan Lawan PSSI, Kongres 2023 Digelar Minggu |
![]() |
---|