Liga 1 2021
Bukti Eduardo Almeida Pelatih Terbaik Liga 1, Arema FC Buat Repot Persita dan Widodo C Putro
Pelatih Arema FC Eduardo Almeida menerima penghargaan sebagai pelatih terbaik Liga 1 2021 /2022 untuk periode bulan Januari 2022.
Ada dua faktor yang terlihat mendominasi pada pertandingan tersebut.
Apiknya penampilan kiper Arema FC, Adilson Maringa yang sudah menepis hampir enam tendangan ke gawangnya.
Selain itu, lini depan Persita yang gagal memanfaatkan peluang di depan gawang.
Terkait lini serangnya, pelatih Widodo C Putro memberikan tanggapannya.
Dia menegaskan jika mereka terus mengasah lini depan pada setiap latihan.
"Tentunya kami sudah setiap hari kerja sama di depan gawang untuk tim inti," kata Widodo C Putro seusai laga.
Widodo menambahkan jika kondisi di latihan dan pertandingan akan berbeda.
Semua pemain di lapangan harus bisa memaksimalkan peluang di depan gawang.
Hal ini yang akan coba diperbaiki untuk pertandingan selanjutnya.
"Tapi di permainan itu saya hanya bisa berteriak dari luar lapangan dan yang menentukan pemain sendiri."
"Jadi kedepannya perlu lebih efektif lagi memanfaatkan peluang sekecil apapun menjadi gol," pungkasnya.
Senada dengan Widodo C Putro, Irsyad Maulana juga melihat lini depan masih memiliki masalah.
Kegagalan memanfaatkan peluang dengan baik harus segera dievaluasi untuk laga selanjutnya.
"Dengan terjadinya gol kita masih bisa mengimbangi Arema, dan kita kurang efektif untuk memanfaatkan peluang."
"Arema cukup efektif, selamat untuk Arema," pungkasnya.
Jadwal Liga 1 2021 :
Rabu (16/2/2022)
Pukul 18.15 WIB
Borneo FC vs Bhayangkara FC
Pukul 20.45 WIB
Bali United vs PSS Sleman
