Liga 1 2022

Hasil Liga 1 : Gol Sia-sia Luiz saat PSS vs Persib, PSM Ditekuk Borneo, Persikabo & Persita Imbang

Berikut rangkuman hasil Liga 1 2021/2022 hari ini Jumat (11/2/2022). Persib & Borneo FC raih kemenangan hari ini.

Editor: Rahmadhani
Instagram PSS Sleman
Wander Luiz dalam banner pertandingan PSS vs Persib Bandung pada pekan 24 Liga 1 2022 hari ini Jumat (11/2/2022) yang disiarkan langsung dan Live Streaming Indosiar di TV Online Vidio 

TRIBUNKALTENG.COM - Berikut rangkuman hasil Liga 1 2021/2022 hari ini Jumat (11/2/2022). Persib & Borneo FC raih kemenangan hari ini.

Persib Bandung berhasil meraih poin penuh saat melawan PS Sleman pada pekan ke-24 Liga 1 2021-2022.

Hasil PSS vs Persib di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, berakhir 2-1 untuk kemenangan Maung Bandung.

Kemenangan Persib hadir berkat gol-gol Erwin Ramdani (20') dan David da Silva (25'), dikutip dari Kompas.com.

Sementara, PSS sempat memperkecil kedudukan lewat aksi sang penyerang yang juga eks pemain Persib, Wander Luiz, pada menit ke-30.

Sayang gol tersebut sia-sia karena PSS tak lagi mampu mencetak gol berikutnya.

Hasil ini membuat Maung Bandung dapat bangkit setelah tumbang dari Bhayangkara FC 0-1 pada pekan lalu.

Kubu Kota Kembang itu pun naik di posisi ketiga klasemen Liga 1 dengan raihan 46 poin dan punya satu tabungan laga.

Baca juga: Jadwal Jam Siaran TV Serie A Pekan ini, Napoli vs Inter, Sassuolo vs AS Roma, Milan vs Sampdoria dll

Baca juga: Messi & PSG Diuji Rennes, Top Skor El Clasico Tengah Ganas Jelang Kontra Real Madrid di UCL

Di sisi lain, PSS masih mengoleksi 28 poin di peringkat ke-11.

Sebelumnya, Borneo FC mampu mengalahkan PSM Makassar dengan skor 1-0 dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2021-2022 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali.

Terus menyerang, PSM Makassar justru harus kecolongan pada menit ke-44.

Hasil tendangan bebas Kei Hirose langsung disambut tandukan Wildansyah yang tak bisa diselamatkan oleh Hilman Syah.

Skor 1-0 untuk Borneo FC menutup babak pertama dan bertahan hingga pertandingan terakhir.

Hasil ini membuat Borneo FC mengumpulkan 37 poin dan mengamankan posisi keenam di klasemen Liga 1 2021-2022 sekaligus menjauhkan diri dari kejaran Persija Jakarta.

Sekarang Borneo FC terpaut empat poin dari Persija yang berada diposisi ketujuh.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved