Berita Kalsel

Lakalantas di Kintap Kalsel, Pengendara Sepeda Motor Tewas Masuk Kolong Truk

Lakalantas terjadi di ruas jalan raya wilayah Kecamatan Kintap, Tanah Laut (Tala), Provinsi Kalsel, menewaskan pengendara motor masuk kolong truk

Editor: Sri Mariati
BANJARMASINPOST.CO.ID/ROY
Evakuasi korban tabrakan di Jalan A Yani, Desa Kintapura, Kecamatan Kintap, Kabupaten Tanah Laut (Tala), Provinsi Kalimantan Selatan, Minggu (30/1/2022). 

TRIBUNKALTENG.COM, PELAIHARI - Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) terjadi di ruas jalan raya wilayah Kecamatan Kintap, Tanah Laut (Tala), Provinsi Kalsel, menewaskan pengendara motor, Minggu (30/1/2022) sore.

Hal itu disampaikan Kepala Polres Tala AKBP Rofikoh Yunianto, melalui Kasatlantas, AKP M Taufiq Qurrahman, berdasar pemeriksaaan dan penyelidikan di lokasi, kejadiannya sekitar pukul 15.10 WITA.

Ia menyebutkan, tepat lokasi kejadian di Jalan A Yani RT 01 Dusun 1, Desa Kintapura, Kecamatan Kintap, Kabupaten Tala, Provoinsi Kalsel.

Dua orang penumpang kendaraan roda dua, yiatu YA dan D, meninggal. Sedangkan orang yang membonceng, AG, terluka parah.

Kronologinya, papar Taufiq, sepeda motor Yamaha NMax warna merah yang dikendarai AG bersama dua orang penumpang perempuan, yakni YA dan D, melaju dari arah Pelaihari menuju arah Sungai Danau, Satui, Kabupaten Tanbu (Tanah Bumbu).

Baca juga: Kecelakaan di Kalsel, Pria di Binuang Tapin Tewas Tabrak Tronton Hingga Masuk ke Kolong Truk

Baca juga: Petugas Satlantas Polres Tanahlaut Buru Sopir Mobil Boks Lakalantas di Pelaihari

Setiba di lokasi kejadian, jelas Taufiq, dari arah berlawanan (Sungai Danau) menuju Kota Pelaihari Kabupaten Tala, datang beriringan dua dump truck.

Tanpa memperhatikan arus lalu lintas di depan, satu truck dump warna kuning bernopol B 9706 BYY yang berada di belakang yang dikemudikan SA berbelok ke arah kanan jalan.

"Karena jarak dekat, sehingga sepeda motor tersebut menabrak bodi samping truk bagian kiri dan masuk ke kolong truk dan terlindas," papar Taufiq.

Akibat kecelakan tersebut, lanjutnya, penumpang sepeda motor, yakni YA dan S, meninggal di tempat.

Baca juga: Kecelakaan Kalsel, Diduga Ngantuk, Pengendara Tersungkur di Simpang Setaf Pelaihari

Sedangkan AG (pembonceng) mengalami patah tulang pada lengan kanan, kaki kanan patah, luka robek di mulut bagian bawah.

"Setelah mendapatkan perawatan di RSUD KH Mansyur Kintap, selanjutnya dirujuk ke rumah sakit di Banjarmasin," sebut Taufiq.

Teah diberitakan sebelumnya, berdasar penuturan Kades Kintap, Suhaimi, korban meninggal bernama Yuliana Agustin dan sang anak Adiva Afsinah. Sedangkansang suami, Ahmad Ghazali. Semua warga RT 8 Desa Kintap. (*)

Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul Kecelakaan di Kalsel - Pengendara Motor Masuk Kolong Truk di Kabupaten Tala, Begini Kronologinya.

 

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved