Liga 1 2022

Lini Depan Barito Putera & PSM di Liga 1 Sama-sama Melempem, Suporter Kompak Beri Kritik

Jadwal Liga 1 Barito Putera vs PSM adalah pada Jumat (28/1/2022) yang tayang di TV O Channel jam 20.00 WIB. Kedua tim sama-sama melempem di putaran 2

Editor: Rahmadhani
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pesepak bola PSM Makassar berebut bola dengan pesepak bola PS Barito Putera saat pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Senin (27/9/2021) yang berakhir dengan skor 0-2 untuk Laskar Antasari 

TRIBUNKALTENG.COM - Barito Putera dan PSM Makassar, yang akan saling bertemu di pekan 21 Liga 1 2021/2022 sama-sama melempem di putaran kedua ini.

Kedua tim seret gol dan kini Laskar Antasari dan Juku Eja sama-sama dikritik suporternya.

Jadwal Liga 1 Barito Putera vs PSM adalah pada Jumat (28/1/2022) yang tayang di TV O Channel jam 20.00 WIB.

Di kubu PSM, skuat asuhan Joop Gall ini belum menunjukkan perkembangan performa pada seri keempat Liga 1 Indonesia 2021-2022.

Disinyalir lantaran lini depan belum menunjukan penampilan terbaik, meskipun PSM Makassar sudah mendatangkan dua striker baru.

Pada putaran kedua PSM Makassar mendatangkan Ferdinand Sinaga dan Golgol Mebrahtu.

Hanya saja dari tiga pertandingan, Ferdinand Sinaga jadi tumpuan utama sedangkan Golgol belum dimainkan sekali pun.

Hasilnya, anak asuh Joop Gall baru mencetak dua gol dari tiga pertandingan.

Baca juga: PSS Bakal Kerja Keras Tembus Pertahanan Persebaya, Bajul Ijo Punya Statistik Apik Bareng Alie Sesay

Ferdinand Sinaga yang diplot sebagai striker tunggal bahkan belum mencetak satu pun gol.

Suporter PSM pun berharap pada laga pekan ke-21 kontra Barito Putera, Jumat (28/1/2022) mendatang, Joop Gall melakukan perubahan taktikal.

Dari tiga laga sebelumnya Joop Gall menggunakan formasi 4-3-3.

Striker tunggal yakni Ferdinand ditopang dua penyerang sayap.

Yakni Anco Jansen dan Yakob Sayuri atau Rizki Eka Pratama.

Namun dari tiga laga ini PSM hanya sekali menang, sekali kalah dan sekali imbang.

Hanya empat poin berhasil dikumpulkan.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved