Liga 1 2022

Menyeberang dari Persiba, Fachri Husaini Tancap Gas di Borneo FC, Vidakovic ke Malaysia

Klub Liga 1 dari Kalimantan Timur, Borneo FC resmi mengganti pelatih dari Risto Vidakovic ke Fachri Husaini, mantan pelatih Persiba Balikpapan

Editor: Rahmadhani
Instagram Borneo FC
Fachri Husaini menjadi pelatih Borneo FC, setelah sebelumnya melatih Persiba Balikpapan 

“Melakan United FC dengan ini mengumumkan Risto Vidacovic, pelatih asal Bosnia & Herzegovina sebagai pelatih skuad Hang Tuah yang baru menggantikan Zainal Abidin Hasan,” tulis Melaka United sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Instagram resmi klub.

“Pelatih berpengalaman berusia 53 tahun ini bergabung dengan Hang tuah dari klub Liga 1 Indonesia, Borneo FC dan melatih beberapa klub di seluruh Eropa dan Asia serta bersama timnas Serbia sebagai asisten pelatih pada tahun 2006-2007.

Baca juga: Link Live Streaming Gratis Liga Inggris Everton vs Aston Villa Siaran Mola TV Malam Ini 19.30 WIB

“Sepanjang karier kepelatihannya, ia telah membantu Ceres Negeros (Filipina) memenangkan kejuaraan ‘hat-trick’ di Liga sepak bola Filipina pada tahun 2017, 2018, dan 2019, selain membawa Maziya (Maladewa) memenangkan Liga Premier Dhivehi 2020-2021.

“Selamat bergabung bersama kami di Melaka United FC, semoga dengan pengalaman yang dimiliki Risto semakin memperkuat persiapan skuad Hang Tuah menghadapi kompetisi Malaysia musim ini.”

Dengan itu, dipastikan Risto akan menukangi Melaka United FC untuk menatap musim baru Liga Malaysia.

Sekedar info, pelatih berusia 53 tahun itu tercatat telah menukangi Borneo FC selam empat bulan.

Selama empat bulan lamanya, Risto dinilai belum bisa banyak memperbaiki kekurangan Borneo FC.

Sebab selama 14 pertandingan telah dilakoninya, ia hanya mampu membawa Borneo FC meraih tujuh kemenangan, dua hasil imbang, dan lima kasih kalah.

Meski demikian harus diakui, bahwa Risto berhasil membawa Borneo FC hingga menempati posisi ketujuh klasemen sementara Liga 1 ini.

Berita ini sudah tayang di Bolasport dengan judul Usai Berpisah dengan Risto Vidakovic, Borneo FC Resmi Ditukangi Fakhri Husaini

Sumber: BolaSport.com
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved