Piala Asia Wanita 2022

Jadwal Timnas Indonesia Putri di Piala Asia 2022, si Kapten Persija Zahra Muzdalifah Jadi Perhatian

Potret Zahra Muzdalifah. Penampilannya jadi perhatian jelang Jadwal Timnas Indonesia Putri di Piala Asia 2022. Dirinya juga Kapten Persija Putri.

Editor: Nia Kurniawan
Instagram/@zahmuz12
Zahra Muzdalifah. Penampilannya jadi perhatian jelang Jadwal Timnas Indonesia Putri di Piala Asia 2022. Kejuaraan Piala Asia Wanita 2022 dijadwalkan bakal bergulir pada 20 Januari – 6 Februari 2022 di India. 

TRIBUNKALTENG.COM - Berikut Jadwal Timnas Indonesia Putri di Piala Asia 2022. Kejuaraan Piala Asia Wanita 2022 dijadwalkan bakal bergulir pada 20 Januari – 6 Februari 2022 di India. Pesepakbola wanita Zahra Muzdalifah jadi perhatian

Ya, Timnas Indonesia Putri pun bakal turut serta dan masuk ke dalam grup B bersama dengan Australia, Thailand dan Filipina. Aksi Zahra Muzdalifah si Kapten Persija layak ditunggu.

Ya, Timnas Indonesia Putri diracik pelatih Rudy Eka Priyambada memang telah menjalani pemusatan latihan di Stadion Madya, Jakarta sejak akhir 2021 silam.

Terakhir, Rani Mulyasari dkk. menjalani laga uji sebanyak dua kali menghadapi tim putri Arema FC.

Baca juga: 2 Pemain Pilih PSS Sleman & 3 Pemain ke Bali United, Bursa Transfer Liga 1 Persita hingga PSM

Baca juga: Para Mantan Persebaya Surabaya Merapat ke Persela Lamongan, Sosok Valpoort si Pengganti Jose

Dalam pertandingan tersebut, Timnas Wanita Indonesia menang 3-0 dan 1-0.

Jelang Piala Asia Sebanyak 12 timnas putri ambil bagian dalam turnamen edisi ke-20. Penyisihan Piala Asia Wanita 2022 dibagi tiga pool.

Timnas Putri Indonesia sendiri masuk ke dalam Grup B. Sekadar informasi, timnas putri Thailand dikenal kuat dan pernah lolos ke Piala Dunia Wanita dua kali edisi 2015 dan 2019.

Chaba Keuw, julukan timnas putri Thailand, pernah jadi juara Piala Asia Wanita pada edisi 1983. Rudy Eka menyebut timnya siap bersaing di Grup B melawan kontestan tangguh lain.

Saat ini, lanjut dia, Garuda Pertiwi tengah fokus mempersiapkan lawan terdekat yakni Australia. "Latihan hari ini kami belajar transisi dalam mengantisipasi permainan Australia," kata Rudy Eka.

Kini Pesepakbola wanita Zahra Muzdalifah yang merupakan gelandang Timnas Putri Indonesia jadi perhatian.

Pada laga melawan Singapura beberapa waktu lalu, Zahra Muzdalifah cs berhasil memenangkan pertandingan yang membawa Timnas Indonesia ke Piala Asia 2022 mendatang.

Tim sepakbola wanita Indonesia sendiri diketahui terakhir kali masuk ke Piala Asia pada tahun 1989.

Berawalkan dari bermain futsal untuk senang-senang, kini Zahra Muzdalifah bermain secara professional untuk Tim Nasional Putri Indonesia.

Kini setelah berhasil meloloskan Indonesia ke Piala Asia 2022 setelah sekian lama, Zahra Muzdalifah mengaku kaget.

“Merinding sih, jujur merinding sebenarnya kita tuh satu grup gak sama singapur aja. Sebenarnya sama Korea Utara dan juga Irak. Tapi karena pandemi mereka mengundurkan diri, Mungkin negaranya lagi konflik kali ya,” tutur Zahra Muzdalifah saat ditanyai Enzy Storia di Tonight Showyang.

Zahra Muzdalifah, Pemain Tim Nasional Sepak Bola Putri
Zahra Muzdalifah, Pemain Tim Nasional Sepak Bola Putri (instagram/@zahmuz12)
Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved