Liga 2 2021

Kepala Kiper Ferry Bagus Kena Tendang, Ambulans Masuk ke Lapangan Laga Sulut United vs PSMS Medan

Kemenangan Sulut United atas PSMS Medan, sang kiper Ferry Bagus Kurniawan diangkut ambulans dari lapangan ke rumah sakit.

Editor: Dwi Sudarlan
Instagram Ferry Bagus Kurniawan
Kiper Sulut United Ferry Bagus Kurniawan yang harus diangkut ambulans dari lapangan ke rumah sakit akibat kepalanya kena tendangan pemain PSMS Medan dalam Laga Liga 2 2021, Kamis (16/12/2021) malam. 

TRIBUNKALTENG.COM  - Kemenangan Sulut United atas PSMS Medan dalam laga Babak 8 Besar Liga 2 2021 harus dibayar mahal, sang kiper Ferry Bagus Kurniawan harus diangkut ambulans ke rumah sakit.

Dalam laga Grup Y Babak 8 Besar Liga 2 2021, Sulut United menang 2-1 atas lawannya PSMS Medan, Kamis (16/12/2021) malam.

Namun, laga yang berlangsung keras ini diwarnai insiden yang berujung cederanya kiper Sulut United Fery Bagus Kurniawan karena kepalanya kena tendangan pemain PSMS Medan.
 
Insiden itu terjadi pada menit 60 di kotak penalti Sulut United.

Baca juga: Sulut United Pimpin Klasemen Liga 2 2021, Martapura Dewa United vs PSIM Yogyakarta Skor 2-2

Baca juga: Persipa Juara Liga 3 Meski Tertatih-tatih Ditinggal Ketua Umum Gabung PSG Pati di Liga 2 2021

Ketika terjadi kemelut di depan gawangnya, Ferry berusaha menangkap bola.

Di waktu yang bersamaan, pemain PSMS Medan Rachmad Hidayat juga berusaha menendang bola ke arah gawang Sulut United.

Nahas, tendangan Rahmad Hidayat mengenai wajah Ferry.

Ferry pun langsung tersungkur kesakitan. 

Tim medis yang memberi penanganan awal akhirnya memanggil ambulans untuk masuk ke lapangan.

Ferry pun dengan ditandu dimasukkan ke ambulans lalu dibawa ke luar stadion menuju rumah sakit.

Baca juga: Biaya Sosok Pengganti Djajang Nurdjaman Terkuak, Barito Putera Juga Incar Bintang Bhayangkara FC

Pelatih Sulut United Ricky Nelson lantas memasukkan Dimas Galih Pratama untuk menggantikan Ferry.

Sementara Rachmad Hidayat diganjar kartu kuning.

Insiden itu terjadi saat skor 1-0 untuk keunggulan Sulut United.

Laga perdana Grup Y Babak 8 Besar Liga 2 2021 itu memang berlangsung cukup keras.

PSMS Medan sudah bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-22, setelah bek Joko Susilo mendapatkan kartu merah.

Joko mendapatkan kartu merah, akumulasi dua kartu kuning dalam satu pertandingan yang dilakukannya.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved