Liga 2 2201

Debut Buruk Pelatih Baru Badak Lampung, 5 Gol Tercipta dalam Laga Lawan PSKC Cimahi

Asa meraih kemenangan Badak Lampung FC pada debut pelatih baru, Rudy Keltjes di laga Liga 2 2021, pupus di depan PSKC Cimahi

Editor: Dwi Sudarlan
bolasport.com
Rudy Keltjes (tengah), eks pelatih Timnas Indonesia yang kini menangani klub Liga 2 2201, Badak Lampung FC. Sayang debutnya tidak menggembirakan. Badak Lampung dikalahkan PSKC Cimahi 2-3, Senin (8/11/2021) 

TRIBUNKALTENG.COM - Asa meraih kemenangan Badak Lampung FC pada debut pelatih baru,  Rudy Keltjes di laga Liga 2 2021, pupus di depan PSKC Cimahi.

Lima gol terjadi dalam laga Liga 2 2021 Badak Lampung Fc vs PSKC Cimahi di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (8/11/2021) sore.

Harapan besar Badak Lampung FC dengan merekrut Rudy Keltjes sebagai pelatih baru di putaran kedua Liga 2 2201 ini tidak membuahkan hasil menggembirakan. 

Badak Lampung harus mengakui keunggulan PSKC Cimahi dengan skor tipis 2-3.

Baca juga: Gaji & Transfer Liga 2 2021, PSMS Perkuat Aroma Timnas Indonesia, Kondisi RANS Cilegon-Persis Solo

Baca juga: JADWAL Liga 2 2021 Pekan 7 di Indosiar, RANS Cilegon FC Siapkan 3 Pemain Baru, PSIM Hari ini

Baca juga: Live Indosiar! RANS Cilegon FC vs Persekat, Hidup Mati Demi 8 Besar Liga 2 2021, Ini Harapan Raffi

Dari statistik pertandingan pun, PSKC Cimahi juga lebih menguasai jalannya permainan.

Tiga gol PSKC Cimahi dalam laga ini dicetak oleh Rezky Renaldy El Has dan dua dari penyerang Afdal Yusra.

Sementara gol penghibur Badak Lampung dihasilkan oleh Januar Eka Ramadhan dan Sandrian Tuslin.

Ini menjadi kemenangan kedua PSKC Cimahi sehingga ke posisi lima klasemen sementara Grup B Liga 2 2021 menggeser Badak Lampung FC, dengan mengoleksi 6 poin.

Badak Lampung kembali terhempas ke peringkat dengan 5 poin.

Hingga 20 menit babak pertama, serangan demi serangan yang dibangun PSKC Cimahi terhenti di barisan pemain belakang Badak Lampung

Namun, pertahanan Badak Lampung akhirnya jebol juga oleh oleh sepakan Rezky Renaldy El Has pada menit ke-24 memanfaatkan bola rebound kiper kiper Guntur Egi Saputro.

Skor pun berubah 1-0 untuk Laskar Sangkuriang, julukan PSKC Cimahi.

Hanya dalam waktu satu menit, PSKC mampu memperbesar keunggulan dari tendangan Afdal Yusra memanfaatkan umpan sang kapten Muhammad Agung Pribadi.

Tertinggal 2-0, Badak Lampung langsung meningkatkan tempo permainan.

Seranga mereka membuahkan hasil di menit ke-28 lewat gol dari Januar Eka Ramadhan yang membobol gawang PSKC Cimahi yang dikawal kiper Taofik Hidayat.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved