Selebrita
Tokoh Sinetron Suci Dalam Cinta yang Gantikan Naluri Hati di SCTV, Ada Wanda Hamidah dan Ben Joshua
Sinetron Suci Dalam Cinta kali ini sudah menduduki rating top lima besar di seluruh program televisi nasional.
Penulis: Nor Aina | Editor: Nia Kurniawan
TRIBUNKALTENG.COM - Sinetron Suci Dalam Cinta sukses buat kejutan. Baru hitungan hari tayang di SCTV tapi curi hati pemirsa. Ada Wanda Hamidah, Ben Joshua, dan Husni Ramdan.
Ya, Sinetron Suci Dalam Cinta kali ini sudah menduduki rating top lima besar di seluruh program televisi nasional.
Buming dan sukses, sampai-sampai para pemain antagonis sinetron Suci Dalam Cinta pun kebanjiran reaksi nitezen di sosial media.
Ben Joshua dan Husni Ramdan salah satu pemeran sinetron Suci Dalam Cinta menanggapi hal tersebut.
Baca juga: Rating Sinetron Suci Dalam Cinta Dekati Ikatan Cinta Arya Saloka-Amanda Manopo, ini Daftarnya
Baca juga: Pipi Teddy Tirus dan Kulit Menghitam, Dulu Heboh Perkara Warisan Lina Dengan Keluarga Sule
Ben Joshua yang masih menganggap bahwa komentar netizen masih dalam batas wajar dan bagus-bagus saja.
Bahkan peran antagonis yang dilakoni mereka juga mendapat banyak pujian dari netizen.
"Yang komentar di sosmed aku masih kejaga sih, terjaga juga ceritanya, terus dalam komentar ada yang bilang pertahanin yahh, dan masih sulit di prediksi sih," kata Ben Joshua.
"Banyak yang nyangka lo pikir lo akan sama Almira ternyata nggak," tambahnya.
"Terus tadi hit and miss disangka orang wah bakal ketemu nih, ternyata tabrakan, pokoknya gak ketebak lah ceritanya," jelas Husni Ramdan.
Baca juga: Profil Celine Evangelista, Baru Bercerai Stefan Williams Kini Bahas Peluang Menikah Lagi
Ya, bukan tanpa alasan sinetron Suci Dalam Cinta luar biasa membuat penonton jatuh cinta.
Pasalnya episode demi episode, sinetron Suci Dalam Cinta sukses membuat publik ketagihan.
Terutama ketika Eza Gionino berperan menjadi Keenan bersama Rosiana Dewi berperan sebagai Almira yang kerap menciptakan sinetron romantis.
Salah satunya, ketika episode Keenan mengantar Almira pulang dengan motornya.
Berujung dari aksi dilakoni Almira yang mulai terbuka mesra kepada Keenan.
Baca juga: Serangan Fans Arya Saloka dan Amanda Manopo pada Oka Antara, Efek Sinetron Ikatan Cinta
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kalteng/foto/bank/originals/suci-dlm-cinta.jpg)