Berita Batola
Sambut Hari Sumpah Pemuda, Inilah Berbagai Kegiatan Menarik Yang Digelar KNPI Batola
Menyambut Hari Sumpah Pemuda ke 92, pad 28 Oktober 2020. DPD KNPI kabupaten Barito Kuala mengelar kegiatan Pekan Pemuda.
Editor: Edi Nugroho
TRIBUNKALTENG.COM MARABAHAN - Menyambut Hari Sumpah Pemuda ke 92, pad 28 Oktober 2020. DPD KNPI kabupaten Barito Kuala mengelar kegiatan Pekan Pemuda.
Kegiatan ini akan diisi dengan sejumlah rangkaian acara, di antaranya Video Contest dengan tema 'Ingat Pesan Ibu, Pakai Maskermu', Job Fair dan Bazar UMKM.
Pekan Pemuda akan dihelat mulai 23 Oktober hingga 3 November 2020. Diawali dengan Video Contest melalui akun instagram peserta masing-masing, dengan syarat dan ketentuan yang diberlakukan panitia.
Baca juga: Sekda Tanbu Dibebastugaskan, BKD sebut Bupati Tunjuk Plh
Berikutnya kegiatan diisi denhan rangkaian Job Fair dan pameran UMKM di Kedai Kopi Kontaimer, Marabahan.
Diungkapkan Hery Sasmita, selaku Ketua DPD KNPI Batola, Pekan Pemuda ini sebagai momen untuk menunjukkan pada pemerintah peran nyata pemuda.
"Kita berupaya menggerakkan peran pemuda dalam turut membangun daerah, tentunya dengan kreatifitas yang positif," Ucap Hery. Sabtu (24/10/2020).
Ia pun mengharapkan, dengan adanya kegiatan ini bisa menumbuhkan minat muda mudi Batola untuk bisa berkarya dan mengembangkannya.
Terlebih lagi kegiatan Job Fair dan diadakannya bazar UMKM bisa dimaksudkan bisa menggerakkan tumbuhnya perekonomian di tengah pandemi.
Hery pun menambahkan, kegiatan serupa akan digelar rutin di setiap tahun akan datang. Guna maksimalkan KNPI di kalangan pemuda Batola.
" Insyallah untuk Job Fair di tahun 2021, kita akan menjalin kerjasama dengan Disnakertrans Provinsi Kalimantan Selatan," Pungkasnya. (Tribunkalteng.com/MuhammadTabri)
