Kabar Dunia
Guru Aniaya Anak Didik Berkebutuhan Khusus, Injak Kepala Siswa Ala Smackdown Hingga Tersungkur
Seorang guru SMP di Texas, Amerika Serikat, terekam kamera ponsel tengah melakukan penganiayaan mirip aksi Smackdown di televisi.
TRIBUNKALTENG.COM - Seorang guru SMP di Texas, Amerika Serikat, terekam kamera ponsel tengah melakukan penganiayaan mirip aksi Smackdown di televisi.
Tentu saja aksi sadis guru ini menjadi sorotan. Tak cukup memukul berkali kali dan menariknya, dia juga menginjak kepala murid berkebutuhan khusus berusia 16 tahun hingga tersungkur.
Aksi pemukulan itu direkam oleh murid lain di kelas Bahasa Spanyol, di mana mereka semua hanya melihat dengan syok insiden itu.
• Guru Hukum Siswanya Makan Sampah yang Berserakan di Kelas, Kisahnya Viral
• Kabur Setelah Mobilnya Senggol Kendaraan Lain, Oknum Polisi Diamuk Massa
• Ledakan Bom Terdengar Seperti Petir, Pelaku Bom di Polrestabes Medan 2 Orang
Dilansir Daily Mirror Senin (11/11/2019), perempuan 32 tahun itu langsung dipecat dari jabatannya sebagai guru pengganti setelah pemukulan.
Adapun keluarga murid berkebutuhan khusus yang dipukul, melalui pengacara mereka Paul Batrice, merasa "sangat gusar" atas kejadian itu.
"Kami jijik dan terkejut setelah melihat pelecehan dan penggunaan kekuatan berlebihan dari seorang guru untuk mendisiplinkan siswanya," ujar Batrice.
Dia menerangkan, Lankford diketahui mempunyai catatan kriminal dalam kasus kekerasan rumah tangga, sehingga penyelidikan pun digelar.
"Seluruh orangtua, termasuk saya, jelas sangat terganggu dengan rekaman ini. Seorang guru seharusnya tak berbuat speerti itu," katanya.
Diberitakan New York Post, Lankford mempunyai masalah dalam kasus kekerasan di rumah tangga 2014 silam sebelum tersandung kasus pemukulan.
Adapun si remaja yang tak diketahui identitasnya itu dilarikan ke rumah sakit, dan masih menerima perawatan atas sejumlah luka yang diderita.
Donald Trump Dimakzulkan dari Presiden Amerika Serikat, Ini Pasal yang Dilanggar |
![]() |
---|
Ribuan Ikan Mirip Mr P Terdampar di Pantai California, Merah Muda dan Berdenyut |
![]() |
---|
Kesal Diajak Ngobrol Beda Bahasa, Pria Ini Masak Otak Lawan Bicaranya untuk Santapan |
![]() |
---|
Kencan Bertiga dengan Miliuner AS, Model Seksi Ini Lalu Dilempar dari Lantai 20 |
![]() |
---|
Pelaku Teror di London Bridge Mengamuk, Pakai Rompi Bom Bunuh Diri & Bunuh 2 Orang |
![]() |
---|