Tendang Evan Dimas, Warganet 'Serang' Akun Instagram Pemain Timor Leste Ini

Euforia kemenangan suporter dinodai perilaku yang dianggap tidak sportif yang ditunjukkan oleh pemain nomor 4 Timor Leste, Filipe Oliveira.

Editor: Mustain Khaitami
FERRY SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Evan Dimas memasuki lapangan Stadion Selayang Municipal jelang pertandingan antara timnas Indonesia dan Timor Leste, Minggu (20/8/2017). 

Namun, hingga akhir pertandingan babak pertama, skor tak berubah, 1-0 untuk Indonesia.

Pada babak kedua, Marinus kembali mengancam gawang Timor Leste.

Namun tendangannya masih menyamping di sisi gawang.

Timor Leste juga bangkit dan memberikan perlawanan terhadap dominasi serangan Indonesia.

Beberapa kali Danilson dan Henrique Wilson mengancam pertahanan Indonesia.

Namun penampilan prima dari kiper Kartika Ajie selalu berhasil mengamankan gawang Indonesia.

Di menit ke 67, Kartika Ajie mengalami cedera.

Ia kemudian diganti oleh Satria Tama.

Untuk menyegarkan serangan di lini depan, pelatih Luis Milla memasukkan Saddil Ramdani untuk menggantikan Febri Hariyadi di menit ke 72.

dan Asnawi Mangkualam masuk menggantikan Hanif Sjahbandi.

Tiga menit kemudian, Saddil berpeluang besar mencetak gol.

Sayangnya, tendangan kerasnya masih melambung di atas mistar gawang kiper Timor Leste.

Selain Saddil, Milla juga memasukkan Asnawi Mangkualam untuk menggantikan Hanif Sjahbandi di lini tengah di menit ke 80'.

Saddil Ramdani, kembali mengancam gawang Timor Leste.

Namun kali ini tendangan kerasnya hanya menghantam mistar gawang Timor Leste.

Skor 1-0 tak berubah selama 90 menit pertandingan. (TribunWow.com/Fachri Sakti Nugroho)

Sumber: TribunWow.com
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved