Liga Ingggris
Kabar Baik Bomber Timnas Bela Oxford United, Ole Romeny Siap Bersaing Masuk Skuad
Ole Romeny Bomber Timnas Indonesia sudah bermain untuk Oxford United usai pulih dari cedera engkelnya, Rabu (5/11/2025).
TRIBUNKALTENG.COM - Bomber Timnas Indonesia, Ole Romeny akhirnya kembali bersama Oxford United usai pulih dari cedera engkelnya beberapa waktu lalu.
Pasalnya, sebelumnya sang pemain mendapatkan cedera engkel ketika tampil pada Piala Presiden 2025.
Ya, Striker timnas Indonesia, Ole Romeny, akhirnya muncul kembali di Oxford United.
Baca juga: LIVE Indosiar Borneo FC Vs Dewa United Berlangsung, Pesut Etam Jaga Rekok Tak Pernah Kalah
Baca juga: Chelsea Diterpa Badai Cedera Jelang Lawan Qarabag, Cole Palmer dan Pedro Neto Absen
Baca juga: Inter Milan Siap Mainkan Thuram Jelang Lawan Kairat Almaty, Mkhitaryan Cedera Paha
Pemain 25 tahun tersebut sempat absen panjang gara-gara turnamen bikinan PSSI, Piala Presiden 2025.
Ole Romeny diplot sebagai striker pelapis Oxford di Liga Inggris 2025/2026, tetapi malah mendapatkan kesialan saat laga pramusim di Indonesia.
Sang pemain kemudian mendapatkan cedera engkel akibat ditekel pemain Arema FC, Paulinho, pada 10 Juli 2025 lalu.
Akibat cedera tersebut, sang pemain akhirnya harus absen selama tiga bulan dan terlempar dari persaingan striker The U's.
Bahkan, melihat kondisi Ole Romeny, pihak Oxford United sebelumnya merekrut dua striker pinjaman akibat cedera Ole Romeny.
Kedua striker yang direkrut oleh Oxford United adalah Will Lankshear dari Tottenham Hotspurs dan Nik Prelec dari Cagliari.
Ole Romeny kemudian sembuh tepat waktu sebelum putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Oktober 2025 lalu.
Namun, akibat match fitness yang terbatas, Ole Romeny hanya tampil sebagai pemain pengganti dalam dua laga timnas Indonesia kontra Arab Saudi dan Irak.
Penyerang milik Oxford United tersebut gagal menyelamatkan Indonesia dari kekalahan 2-3 dari Arab Saudi dan 0-1 dari Irak.
Hal tersebut tentu saja membuat Ole Romeny dkk harus melupakan mimpi dapat berlaga pada ajang Piala Dunia 2026 mendatang.
Sejak saat itu, sang pemain kembali ke klub dengan tujuan mengoptimalkan match fitness dan merebut kembali tempat di tim utama.
Hampir tiga pekan setelah laga kompetitif di Asia, Ole Romeny akhirnya kembali bermain untuk Oxford United.
Pada Rabu (5/11/2025) dini hari tadi, The U's menjamu Stoke City pada pekan ke-14 Divisi Championship 2025/2026.
Tim asuhan dari Gary Rowett menelan kekalahan 0-3, yang membuat mereka terdampar di peringkat 19 klasemen.
Bagi fans Indonesia, laga tersebut menjadi kabar gembira bagi yang menantikan kesembuhan Romeny.
Dilansir dari Bolasport.com, produk akademi FC Utrecht itu bermain pada sembilan menit terakhir menggantikan Stanley Mills.
Itu terjadi hampir genap empat bulan sejak laga terakhir Romeny bersama Oxford United di Piala Presiden 2025.
Masuknya Ole Romeny tak mengubah papan skor, tetapi bisa menjadi awal menjanjikan di sisa musim.
"Saya berekspektasi kami mengkreasi peluang lebih banyak," ujar pelatih Gary Rowett.
"Saya rasa kami mendapatkan jumlah shot lumayan dari posisi bagus," terangnya.
Melihat kapabilitas Ole Romeny mencetak gol untuk timnas Indonesia, rasanya Oxford United akan terbantu dengan pulihnya dirinya.
(Tribunkalteng.com/Bolasport.com)

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.