Liga 1

Dramatis Skor 2-2 Hasil Akhir Liga 1 Persija vs Persib, Bobotoh Puas Gagalkan 3 Poin Jakmania

Kecewa Jakmania. Macan Kemayoran gagal geser posisi Persebaya Surabaya dan Dewa United buntut hasil akhir Persija vs Persib.

|
Editor: Nia Kurniawan
Instagram Persib
Striker Persib, David Da Silva.Kecewa Jakmania. Macan Kemayoran gagal geser posisi Persebaya Surabaya dan Dewa United buntut hasil akhir Persija vs Persib. 

TRIBUNKALTENG.COM - Kecewa Jakmania gagal ubah posisi Klasemen Liga 1. Macan Kemayoran gagal geser posisi Persebaya Surabaya dan Dewa United buntut hasil akhir Persija vs Persib, imbang 2-2.

Update klasemen Liga 1 kini, Persib Bandung di posisi puncak dengan poin 50. Kemudian Persebaya Surabaya posisi dua dengan poin 41, Dewa United posisi tiga dengan poin 40 dan Persija Jakarta posisi 4 dengan poin 40.

Hasil yang membuat bangga bobotoh karena Persib Bandung sukses curi poin 1 berkat hasil imbang melawan Persija Jakarta. David da Silva pahlawan.

Sempat bergemuruh para Jakmania atas kekalahan sementara klub bobotoh, Persija Jakarta menjamu Persib Bandung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pada Minggu (16/2/2025). 

Baca juga: LINK Live Score Hasil Timnas Indonesia vs Uzbekistan Klasemen Grup C Asia U20 Tayang RCTI Sekarang

Baca juga: Live RCTI, STARTING XI Timnas Indonesia vs Uzbekistan Link Streaming Bola di TV Online Berlangsung

Pada babak kedua, harapan bagi Persib Bandung. Nick Kuipers pada menit 52 melakukan tendangan keras menjebol gawang Persija Jakarta. Skor sementara babak kedua adalah 2-1.

Kemudian, Persib Bandung menyamakan skor, berkat gol di menit 70 dibuat David da Silva. Skor akhir 2-2.

Ya, David da Silva mencatatkan namanya di papan skor meneruskan umpan dari Beckham Putra.

Kemudian David da Silva yang tengah berduel dengan Ondrej Kudela melepaskan tendangan lambung yang sukses menipu kiper Andritany Ardhiyasa yang juga keluar jauh dari gawang Persija.

Pada babak pertama dua gol Persija dicetak Gustavo Almeida dan Firza Andika.

ya, Persib Bandung dan Persija Jakarta bermain hati-hati di awal-awal pertandingan dimulai. 

Hingga menit ke-10, belum banyak peluang diciptakan baik oleh Persija maupun Persib.

Peluang pertama Persib didapat di menit 13. Berawal dari serangan balik cepat, Ciro Alves mengirim bola ke kotak penalti Persija dimana Gervane Kastaneer sudah menanti.

Namun pemain belakang Persija cepat menghalau bola dan hanya menghasilkan sepak pojok.

Tensi pertandingan sempat memanas di menit 17 saat Beckham Putra dilanggar Marco Simic. 

Pada tayangan ulang, Simic tampak menyikut wajah Beckham. 

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved