Kualfikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Live RCTI Bahrain vs Timnas Indonesia, Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Link Live Score

Timnas Indonesia vs Timnas Bahrain di grup C ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 juga bisa dipantau melalui Link Live Score nantinya.

Editor: Nia Kurniawan
Instagram rcti sports
Timnas Indonesia vs Timnas Bahrain di grup C ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 juga bisa dipantau melalui Link Live Score nantinya. 

Menurutnya, pikiran positif ini perlu dijaga dengan baik karena tentu semua semua tim sama-sama ingin lolos ke Piala Dunia 2026.

*Timnas Indonesia ada potensi naik tujuh tingkat di Ranking FIFA

Tentu saja ada syarat, Skuad Garuda harus mengalahkan tuan rumah Bahrain pada laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Hitung-hitungan simulasi Ranking FIFA di situs Football Ranking, Timnas Indonesia akan mendapatkan 16,89 poin bila menundukkan Bahrain.

Sebaliknya, Timnas Indonesia bakal kehilangan 8,11 poin andai takluk.

Hasil seri bakal membuat Timnas Indonesia memperoleh 4,39 poin, namun Bahrain akan minus 4,39 angka.

Berdasarkan ranking FIFA terbaru pada 19 September 2024, Timnas Indonesia menempati posisi ke-129 dengan 1124,17 poin.

Sedangkan Bahrain ke-76 lewat 1315,49 angka.

Kemenangan atas Bahrain akan menghasilkan 1141,06 poin untuk Timnas Indonesia

Garuda bakal melangkahi tujuh negara di ranking FIFA dengan menempati urutan ke-122.

Tujuh negara yang di atas Timnas Indonesia ialah Timnas Republik Afrika Tengah, Timnas Niger, Timnas India, Timnas Sierra Leone, Timnas Zimbabwe, Timnas Sipurs, dan Timnas Estonia.

Namun, hitung-hitungan itu bersifat perkiraan dan masih tergantung hasil negara-negara lainnya dalam FIFA Matchday periode 7-15 Oktober 2024.

Dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada bulan ini, Timnas Indonesia juga bakal bertandang ke Qingdao Youth Football Stadium, Qingdao, untuk menghadapi Timnas China pada 15 Oktober 2024.

Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia untuk Lawan Bahrain dan China

Penjaga Gawang

Ernando Ari - Persebaya
Nadeo Argawinata - Borneo FC
Maarten Paes - FC Dallas

Belakang

Jay Idzes - Venezia
Jordi Amat - JDT
Mees Hilgers - FC Twente
Rizky Ridho - Persija
Muhammad Ferarri - Persija
Wahyu Prasetyo - Malut United
Calvin Verdonk - NEC Nijmegen
Pratama Arhan - Suwon FC
Shayne Pattynama - KAS Eupen
Sandy Walsh - KV Mechelen
Asnawi Mangkualam - Port FC
Eliano Reijnders - PEC Zwolle

Tengah

Thom Haye - Almere City
Nathan Tjoe-A-On -Swansea City
Ivar Jenner - FC Utrecht
Ricky Kambuaya - Dewa United

Depan

Ragnar Oratmangoen - FCV Dender
Marselino Ferdinan - Oxford United
Witan Sulaeman - Persija
Egy Maulana - Dewa United
Malik Risaldi - Persebaya
Rafael Struick - Brisbane Roar
Dimas Drajad - Persib
Hokky Caraka - PSS

Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Ronde 3

1. Jepang | 2 | 2 | 0 | 0 | 12-0 | 6 Poin

2. Arab Saudi | 2 | 1 | 1 | 0 | 3-2 | 4 Poin

3. Bahrain | 2 | 1 | 0 | 1 |1-5 | 3 Poin

4. Timnas Indonesia | 2 | 0 | 2 | 0 | 1-1 | 2 Poin

5. Australia | 2 | 0 | 1 | 1 | 0-1 | 1 Poin

6. China | 2 | 0 | 0 | 2 | 1-9 | 0 Poin

*Keterangan: Tim | Jumlah main | Menang | Imbang | Kalah | gol-kebobolan | poin

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 

5 September 2024

Arab Saudi 1-1 Timnas Indonesia

10 September 2024

Timnas Indonesia 0-0 Australia

10 Oktober 2024

Pukul 23:00 WIB - Bahrain vs Timnas Indonesia

15 Oktober 2024

Pukul 19:00 WIB - China vs Timnas Indonesia

14 November 2024

Timnas Indonesia vs Jepang

19 November 2024

Timnas Indonesia vs Arab Saudi

20 Maret 2025

Australia vs Timnas Indonesia

25 Maret 2025

Timnas Indonesia vs Bahrain

5 Juni 2025

Timnas Indonesia vs China

10 Juni 2025

Jepang vs Timnas Indonesia

Saat ini tim Merah Putih tengah menjalani babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dalam dua pertandingan pertama di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia mampu mengantongi dua poin usai menahan imbang Arab Saudi 1-1 dan Australia 0-0.

Timnas Indonesia duduk di peringkat keempat Grup C klasemen sementara.

LINK LIVE SCORE

(Tribunkalteng/bolasports)

Sumber: BolaSport.com
Halaman 4 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved