Liga 2

Klasemen Liga 2 Terbaru jelang Sriwijaya FC vs Persikabo, Dejan vs PSMS, NU vs PSIM, Persipura

Persaingan papan Klasemen Liga 2 terbaru semakin ketat jelang bergulirnya pekan keempat dan keenam.

Editor: Haryanto
Logo Liga 2 2024-2025
Persaingan papan Klasemen Liga 2 terbaru semakin ketat jelang bergulirnya pekan keempat dan keenam. 

Tiga tim bersaing dengan sama-sama mengemas tujuh angka, yakni PSMS Medan, PSKC Cimahi dan Pedrsikota Tangerang.

Menyusul, Dejan FC (6 poin), FC Bekasi City (5), Persikabo 1973 (3), dan Sriwijaya FC (2).

Jadwal Liga 2 grup A akan mulai bergulir, Minggu (06/10/2024) dengan menyajikan dua laga. 

Pertama, Persikota Tangerang vs Persiraja Banda Aceh di Stadion Banteng Reborn mulai pukul 15.00 WIB.

Kedua, Sriwijaya FC vs Persikabo 1973 akan hadir, di Stadion Jakabaring mulai pukul 15.30 WIB

Dua laga lainnya akan berlangsung pada Senin (07/10/2024) dengan kick off pukul 15.00 WIB.

Pertama, FC Bekasi City vs PSKC Cimahi di Stadion Purnawarman.

Kedua, Dejan FC vs PSMS Medan di Stadion Kera Sakti.

Klasemen grup B, menemaptkan Persijap Jepara di puncak dengan raihan poin sama sembilan Bersama Nusantara United.

Bhayangkara FC dan PSIM Jogja menyusul dengan sama-sama mengemas tujuh poin.

Lalu, Adhyaksa FC dan Persiku Kudus juga mengemas poin sama, enam.

Kemudian ada Persipa Pati (5 poin), Persekat Tegal (3), dan Persikas Subang (1).

Jadwal Liga 2 grup B akan bergulir Minggu (06/10/2024) dengan menyajikan empat lalu.

Pertama, Persijap Jepara vs Persipa Pati, di Stadion Moch Soebrata yang kick off pukul 15.00 WIB.

Lalu, pada Senin (07/10/2024) dengan tiga pertandingan.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved