Techno
Dibekali Sensor Ultra Wideband, Cek Kekurangan iPhone 13 Pro Max, ini Harga Terbaru di Awal Mei 2024
Dibekali sensor ultra wideband, cek kekurangan iPhone 13 Pro Max, ini harga terbaru di awal Mei 2024.
TRIBUNKALTENG.COM - iPhone 13 Pro Max merupakan tipe HP iPhone yang ada di kelas tengah, cek harga terbarunya di awal Mei 2024.
Meski begitu, iPhone 13 Pro Max memiliki satu keunggulan diantaranya mempunyai Sensor Ultra Wideband.
Selain keunggulan, iPhone 13 Pro Max juga terdapat kekurangan.
Lantas apa saja kekurangan iPhone 13 Pro Max?
Simak kekurangan iPhone 13 Pro Max dari segi Spesifikasinya.
Cek juga harga terbaru iPhone 13 Pro Max di awal Mei 2024.
Baca juga: 4 HP iPhone Dijual Rp 5 Jutaan di April 2024, Ada iPhone XR - iPhone 11 Lengkap Spek Canggihnya
1. Bobot Terlampau Berat
Sebagai varian tertinggi dari seri iPhone 13, tentunya ia memiliki fitur paling canggih dan lengkap dibandingkan yang lainnya.
Bahkan hal ini langsung terlihat dari ukuran layarnya yang besar yakni 6,7 inci sementara versi regulernya hanya 6.1 inci.
Akan tetapi, inipun berimbas pada bobot bodinya yang jadi berat.
Diketahui, iPhone 13 Pro Max memiliki bobot seberat 240 gram dengan dimensi bodi 160.8 x 78.1 x 7.7 mm.
Tentu saja, ini merupakan bobot yang terlampau berat untuk seukuran smartphone.
Berbeda jauh ketimbang iPhone 13 yang hanya seberat 174 gram.
Baca juga: Kapan iPhone 11 Turun Harga Lagi? Cek Spesifikasi dan Harga Terbarunya di iBox Akhir April 2024
2. Desain Tak Ada Perubahan
Kekurangan iPhone 13 Pro Max kedua ada dari segi desain yang tidak ada perubahan.
Sejak munculnya penampakkan iPhone 11 dengan desain kamera bobanya yang khas, tak pernah berubah hingga iPhone 13 series.
Bukan itu saja yang selalu sama.
Dari tahun ke tahun, Apple pun tetap hadirkan poni berukuran panjang di layarnya, sekaligus menjadi rumah bagi kamera depan.
Padahal desain poni ini sudah lama ditinggalkan oleh ponsel-ponsel Android.
Terakhir desain poni ini terlihat pada HP Android adalah tahun 2018 pada Xiaomi Pocophone F1.
3. Daya Fast Charging Kalah Saing
Kekuranga iPhone 13 Pro Max ketiga ada daya fast charging yang kalah saing.
Kemampuan pengisian daya cepatnya, ia masih kalah dibandingkan ponsel flagship lainnya.
Kemampuan fast charging ponsel ini hanya menggunakan daya 27 W, menurut pengujian yang dilakukan GSM Arena.
Setelah mengetahui kekurangannya, kini cek harga terbaru iPhone 13 Pro Max yang ada di awal Mei 2024.
Melansir melalui Blibli - Apple Authorised Reseller, harga iPhone 13 Pro Max mengalami penurunan dari harga awal rilis.
Adapun memori iPhone 13 Pro Max yang tersedia di Blibli hanya ada 2 jenis, yaitu 128 GB dan 512 GB.
Berikut harga iPhone 13 Pro Max di awal perilisan hingga awal Mei 2024:
Harga iPhone 13 Pro Max
Baca juga: 3 Rekomendasi HP iPhone yang Dibanderol Rp 4 Jutaan Akhir April 2024, Ada iPhone XR - iPhone XS Max
- iPhone 13 Pro Max 128 GB: Rp 20.199.000, menjadi Rp 17.499.000
- iPhone 13 Pro Max 512 GB: Rp 27.299.000, menjadi Rp 22.999.000
*)Disclaimer:
- Ringkasan kekurangan HP iPhone di atas dirangkum dari situs carisinyal.com.
- Sementara informasi harganya dihimpun dari Blibli.com.
(*)
Baca berita lainnya di: Google News.
Jadwal iPhone 17 Resmi Dijual di Indonesia 17 Oktober, iPhone Air Beda Nasib |
![]() |
---|
RESMI Harga iPhone 17 di Malaysia dan Singapura, Bandingkan Indonesia Mulai 10 Oktober 2025 |
![]() |
---|
Cara Pesan iPhone 17 Resmi di 10 Oktober 2025, Cek Harga Mulai Dijual Bebas 17 Oktober 2025 |
![]() |
---|
RESMI iPhone 17 Series dan iPhone Air Mulai Pesan 10 Oktober 2025, cek Harga dan Spesifikasi |
![]() |
---|
TERBARU Harga HP iPhone 17 Oktober 2025 cek iPhone 14, iPhone 15, iPhone 16E, iPhone 16 dll |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.