Ramadhan 2024

Buya Yahya Jelaskan Hukum Tidur-tiduran Ketika Puasa Ramadhan, Singgung Soal Pahala yang Didapat

Buya Yahya menjelaskan hukum tidur-tiduran ketika puasa Ramadhan, singgung soal pahala yang didapat.

Editor: Nur Aina
YouTube Al-Bahjah
Buya Yahya menjelaskan hukum tidur-tiduran ketika puasa Ramadhan, singgung soal pahala yang didapat. 

TRIBUNKALTENG.COM - Berikut pendakwah Buya Yahya menjelaskan hukum tidur-tiduran ketika Puasa Ramadhan.

Memasuki hari keempat bulan Ramadhan 2024, tubuh yang lemah dan lesu saat berpuasa di bulan Ramadhan, membuat sebagian orang memilih untuk tidur-tiduran.

Dengan begitu kini Pengasuh Lembaga Pengembangan Da’wah Buya Yahya menyinggung soal pahala yang didapat saat tidur-tiduran ketika berpuasa di bulan Ramadhan.

Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh keberkahan.

Di mana pada bulan Ramadhan ini segala amalan akan mendapatkan pahala berlipat ganda.

Namun tak sedikit orang saat berpuasa memilih untuk tidur seharian.

Baca juga: Buya Yahya Ungkap Hukum Berhubungan Suami Istri Saat Puasa Ramadhan, Ini Bacaan Niat Mandi Wajibnya

Itu karena kondisi tubuh saat berpuasa bisa terasa lemas dan lesu.

Sehingga manusia seringkali menjadikan alasan untuk tidur seharian di bulan Ramadhan.

Mereka juga memilih tidur setelah makan sahur atau setelah sholat subuh, lalu baru bangun menjelang berbuka.

Lantas seperti apa hukum puasanya jika hanya dibarengi dengan tidur-tiduran seharian?

Melansir melalui channel YouTube Al-Bahjah TV, Buya Yahya kini menjelaskan hukum tidur-tiduran saat berpuasa di bulan Ramadhan.

Buya Yahya mengatakan bahwa jika tidur seharian mulai setelah sahur hingga waktu berbuka maka puasanya tetap sah.

"Kalau hukum tidur, habis sahur tidur bangun-bangun isya puasanya adalah sah," ujar Buya Yahya, Jumat (15/3/2024).

Kemudian pendakwah yang lahir pada 10 Agustus 1973 ini menyinggung soal pahala yang diterima, ketika tidur-tiduran saat puasa Ramadhan.

"Jadi tidur saat berpuasa, ya pahalanya pahala puasa, bukan tidurnya dapat pahala, nggak seperti itu," jelasnya.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved