Selebrita
Ruben Onsu Beberkan Bocoran Pernikahan Ayu Ting Ting dan Lettu TNI Fardhana, Sebut Desainer Keluarga
Kapan Ayu Ting Ting menikah dengan Lettu TNI Muhammad Fardhana tengah jadi perhatian publik, resenter Ruben Onsu bocorkan tahun depan
TRIBUNKALTENG.COM - Kapan Ayu Ting Ting menikah dengan Lettu TNI Muhammad Fardhana tengah jadi perhatian publik.
Terbaru, Presenter Ruben Onsu bocorkan tahun depan ibunda Bilqis Khumairah Razak itu sudah tidak menjanda lagi.
Memang, Ayu dan Dhana sudah bertunangan beberapa waktu lalu.
Sayangnya, pernikahan mereka harus tertunda sementara waktu karena Dhana berangkat tugas ke Papua.
Ayu Ting Ting dan Fardhana pun kini menjalani hubungan jarak jauh.
Meski demikian, Ayu Ting Ting dan keluarga sudah mulai mengurus keperluan pernikahan itu.
Baca juga: Kedekatan Ayu Ting Ting dengan Orangtua Lettu TNI Fardhana di Ramadhan 2024 di Kediaman Umi Kalsum
Baca juga: Gelagat Ayu Ting Ting Bertemu Boy William Curi Perhatian Setelah Jadi Tunangan Lettu TNI Fardhana
Namun, memang mengenai kepastian acara pernikahan tersebut digelar mereka belum menemukan tanggal yang cocok.
Maklum, calon suami Ayu Ting Ting cukup disibukkan dengan pekerjaannya.
Sebagai seorang abdi negara, tentu waktu yang dimiliki Dhana tak seperti masyarakat pada umumnya.
Hal ini dibeberkan oleh Ruben Onsu saat mengundang Ayu Ting Ting dalam podcastnya di MOP Channel.
“Sejujurnya Ayu juga lagi mencari sesuatu yang pas dan gak bisa digrabak-grubukin karena pekerjaan dari calon suaminya Ayu kan bukan orang kantor yang kapan anytime, “ kata Ruben Onsu dikutip Banjarmasinpost.co.id dari YouTube MOP Channel, Selasa (13/3/2024).
“Karena memang mengabdi sama negara jadi semua itu ada aturannya, “ sambung Ruben.
Alasan yang dibeberkan oleh Ruben Onsu tersebut lantas dibenarkan oleh sang pedangdut.
Memang, dia sendiri sedang mencari waktu yang tepat untuk menyelenggarakan pernikahan itu.
“Iye betul betul banget, “ kata Ayu Ting Ting.
Lebih lanjut, Ruben Onsu meminta publik untuk bersabar menantikan kabar bahagia tersebut.
“Jadi netizen bersabar ya, “ tambah Ruben.
Ayu Ting Ting juga meminta publik lebih baik fokus mendoakannya saja.
“Udeh doain aje pokoknye, “ cetus Ayu Ting Ting.
Bukan cuma jumlah tamu undangan, seragam keluarga juga telah dipikirkan oleh sang pedangdut.
Bahkan, Ruben Onsu dan Wendy Cagur hendak memakai 3 kostum di acara pernikahan Ayu Ting Ting.
“Aku sama Wendy di pernikahan Ayu 3 kali ganti baju kan, “ beber Ruben.
Soal itu, Ayu Ting Ting angkat tangan tak mau pusing memikirkan kostum kedua sahabatnya.
“Iya yang pertama kebaya kan, “ gurau Ayu.
“Die mah bikin aja sendiri bodo amat, “ sambungnya.
“Gue gak mau ngasih seragam lu, “ tegas Ayu.
Tak mau ribet, Ayu lantas menyerahkan semua itu pada Ruben Onsu.
“Terserah lu, gue tinggal bayar aja gampang urusan bayar membayar, “ ujar Ayu.
Sementara, Ruben Onsu ingin ia dan Wendy membuat seragam di tempat yang sama dengan desainer yang dipakai oleh keluarga Ayu Ting Ting.
Tujuannya agar baju mereka masuk dalam bill yang sama dengan Ayu.
Namun, Ayu menolak dengan alasan dia sudah pusing memikirkan seragam untuk keluarganya sendiri.
“Gak gue desainernya satu keluarga aja jadi kan bill nya langsung sama dia kan, “ pinta Ruben.
“Siapa nih?, “ tanya Ayu.
“Gak tau desainernya lu kan gak tau siapa ya udah gue ikut aja sama dia kan, “ jelas Ruben.
“Gak usah lu cari aja sendiri ama Wendy, “ tolak Ayu.
“Ah udah alamat ini mah, “ kata Ruben ragu-ragu.
“Gue kan lagi ribet oma, “ tandas Ayu.
(TRIBUNKALTENG)
| Penjelasan Dokter Ciri-ciri Saraf Terjepit, Eko Patrio tak Tinggal Diam Soal Sakit Ibu Raffi Ahmad |
|
|---|
| VIRAL Pasha Ungu vs Dimas Anggara, Anggota DPR RI ini tak Terima Kiesha Alvaro Ditampar |
|
|---|
| Keanehan Baju Tahanan Nikita Mirzani Buntut Kasus Pemerasan dan Pencucian Uang Dokter Gladys |
|
|---|
| NASIB Nikita Mirzani Kini Ditahan Polisi Buntut Kasus Pemerasan dan Pencucian Uang Dokter Gladys |
|
|---|
| PROFIL Fariz RM, Baru Saja Ditangkap Polisi Kasus Narkotika Kini Keempat Kalinya Terjadi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.