Liga Champions Asia
Hinaan Pada Cristiano Ronaldo Terbongkar di Real Madrid, Kuatnya CR7 Jelang Liga Champions Asia
Berita Cristiano Ronaldo dan Al Nassr jelang Liga Champions Asia melawan Al Ain. Cek berita Al Hilal dan Al Ittihad. Kenangan di Real Madrid.
TRIBUNKALTENG.COM - Kabar Cristiano Ronaldo dan Al Nassr jelang Liga Champions Asia melawan Al Ain. Cek berita Al Hilal dan Al Ittihad.
Lolosnya Al Hilal juga menjadi alarm tersendiri bagi megabintang Al Nassr, Cristiano Ronaldo. Kenangan di Real Madrid kini terkuak.
Pasalnya, Cristiano Ronaldo belum pernah sekali pun membawa Al Nassr menang atas Al Hilal di kompetisi resmi.
Jelang laga, Presiden La Liga, Javier Tebas, mengungkap bahwa Cristiano Ronaldo pernah menjadi sasaran ujaran kebencian selama masa tugasnya di Real Madrid.
Baca juga: Nafsu Daniele De Rossi Ungguli Chelsea Efek Salip Manchester United, Romelu Lukaku Bertahan
Baca juga: Insiden AS Roma di Liga Europa Kabar Buruk De Rossi, Diego Llorente Ditinggal Efek Lawan Feyenoord
Pengungkapan dari Javier Tebas ini muncul saat La Liga mendapat kritik tajam terkait rasisme dan penonton yang melontarkan hinaan.
Eksekutif sepak bola Spanyol berusia 61 tahun itu pun menegaskan, La Liga sudah mengambil berbagai tindakan untuk mengatasi segala bentuk kebencian dan pelecehan.
Ia juga menyebutkan cara menghadapi hinaan yang ditujukan pada Cristiano Ronaldo.
Pemain berjuluk CR7 tersebut memang menjadi wajah ikonik sepak bola dunia, tetapi hal itu tidak menghindarkan dirinya dari ujaran rasis.
Javier Tebas pun mengungkap langkah yang diambil untuk mengatasi ujaran kebencian yang didapat oleh eks Juventus dan Manchester United tersebut.
“Saya ingat betul ketika orang-orang berteriak ‘Orang Portugal ini,…’, dan ketika saya menjadi presiden, saya langsung mengambil tindakan terhadap hal ini," kata Javier Tebas kepada media A Bola, diterjemahkan oleh DeepL.
"Kami mengajukan semua keluhan yang perlu disampaikan dan, dalam dua tahun, kami berhasil mengakhiri tindakan tak respek ini untuk selamanya.”
Javier Tebas bersikeras bahwa mereka tidak akan menerima hinaan atau pelanggaran seperti itu.
Selain hinaan karena kewarganegaraannya, ada juga laporan beberapa tahun lalu yang menyebut bahwa Cristiano Ronaldo menghadapi kebencian dari penggemar rivalnya.
Pada tahun 2015, laporan juga menyebutkan bahwa penggemar meneriakkan, “Cristiano es un borracho” (Cristiano pemabuk).
Javier Tebas, sebagai presiden liga Spanyol, kemudian mengecam tindakan tersebut dan menyebutnya sebagai “kekerasan simbolis.”
Itu bukanlah satu-satunya kasus yang terjadi.
Selain itu, ada sekelompok orang yang dilaporkan melontarkan komentar homofobik yang menghina Cristiano Ronaldo pada tahun 2016.
Meski begitu, Javier Tebas mengatakan pihaknya tidak menoleransi perilaku tersebut.
Presiden Liga Nacional de Fútbol Profesional itu mengatakan, setiap kali mendengar berita seperti itu, pihaknya segera mengambil tindakan, seperti melarang para pelaku masuk stadion dan melapor ke otoritas yang lebih tinggi.
“Ketika ini terjadi, kami menggunakan segala cara untuk mengidentifikasi siapa yang melakukannya dan membawanya ke pengadilan," papar Javier Tebas.
"Sepak bola Spanyol tidak rasis; ada orang yang pergi menonton sepak bola dan bersikap rasis, dan kami tidak ingin mereka berada di stadion.”
Insiden Vinicius Jr. dalam beberapa tahun terakhir telah menimbulkan lebih banyak suara.
Dan dengan meningkatnya kesadaran masyarakat, Javier Tebas diharapkan dapat terus mengambil tindakan setiap saat.
Liga Champions Asia
Ya, Liga Champions Asia 2023-2024 telah selesai menggelar babak 16 besar pada Kamis (22/2/2024) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.
Ada dua pertandingan yang digelar sebagai penutup, yakni Al Ittihad vs Navbahor dan Al Hilal vs Sepahan.
Al Ittihad terus mempertahankan skor 2-1 untuk keunggulan mereka hingga akhir pertandingan.
Al Ittihad berhasil lolos ke babak perempat final Liga Champions Asia 2023-2024 usai mengalahkan Navbahor di Stadion King Abdullah Sports City, Kamis (22/2/2024).
Dengan hasil itu, Al Ittihad dipastikan lolos ke babak perempat final Liga Champions Asia 2023-2024.
Pada babak perempat final nanti, jawara Liga Arab Saudi 2022-2023 itu akan bertemu pemenang antara Al Hilal dan Sepahan.
Al Hilal juga bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Sepahan di Stadion Kingdom Arena pada Kamis (22/2/2024) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.
Sebelumnya, Al Hilal sudah berhasil menang 3-1 atas Sepahan pada leg 1 di Iran.
Pada leg 2, Al Hilal kembali mendominasi jalannya pertandingan dan lagi-lagi sukses menang 3-1.
Namun, sama seperti Al Ittihad, anak-anak asuh Jorge Jesus kebobolan lebih dulu lewat gol Farshad Ahmadzadeh pada menit ke-54.
Di sisa waktu babak kedua, Al Hilal terus berupaya mencetak gol agar bisa semakin memperlebar jarak agregat dengan Sepahan.
Hasilnya, Al Hilal berhasil comeback dengan mencetak tiga gol karena unggul jumlah pemain.
Sepahan harus bermain dengan 10 pemain setelah Siavash Yazdani menerima kartu merah langsung pada menit ke-71.
Al Hilal berhasil mencetak tiga gol pada babak kedua yang dicetak oleh Salem Aldawsari (76'), Ruben Neves (82'), dan Aleksandar Mitrovic (90+7').
Dengan agregat 6-2, Al Hilal akan menjadi lawan Al Ittihad pada babak perempat final Liga Champions Asia 2023-2024.
Lolosnya Al Hilal juga menjadi alarm tersendiri bagi megabintang Al Nassr, Cristiano Ronaldo.
Pasalnya, Ronaldo belum pernah sekali pun membawa Al Nassr menang atas Al Hilal di kompetisi resmi.
Dua kali bertemu di Liga Arab Saudi, Al Nassr selalu kalah dari Al Hilal, masing-masing dengan skor 0-2 dan 0-3.
Tidak hanya itu, Ronaldo juga belum pernah mencetak gol ke gawang Al Hilal saat berlaga di Liga Arab Saudi.
Ronaldo sendiri akan memimpin Al Nassr menghadapi Al Ain pada babak perempat final Liga Champions Asia.
Berikut hasil lengkap babak 16 besar Liga Champions Asia 2023-2024 yang dikutip dari laman resmi AFC:
Kawasaki Frontale 2-4 (agg: 5-6) Shandong Taishan (Sota Miura 30', Erison 59'; Crysan 8', 73', Gao Zhunyi 25', Jadson 90+7')
Pohang Steelers 1-1 (agg: 1-3) Jeonbuk Hyundai Motors (Park Chan-yong 12'; Jeong Tae-uk 76')
Ventforet Kofu 1-2 (agg: 1-5) Ulsan Hyundai (Kazushi Mitsuhira 88'; Kim Ji-hyeon 11', Joo Min-kyu 90+4')
Yokohama F. Marinos 1-0 (agg: 3-2) Bangkok United (Anderson Lopes 120+2'-pen)
Al Ain 2-1 (agg: 2-1) Nasaf (Kodjo Fo-Doh Laba 55', Soufiane Rahimi 90+2'; Akmal Mozgovoy 51')
Al Nassr 2-0 (agg: 3-0) Al Feiha (Otavio 17', Cristiano Ronaldo 86')
Al Ittihad 2-1 (agg: 2-1) Navbahor (Abderrazak Hamdallah 45+6', Toma Tabatadze 87'-gbd; Karim Benzema 25'-gbd)
Al Hilal 3-1 (agg: 6-2) Sepahan (Salem Aldawsari 76', Ruben Neves 82', Aleksandar Mitrovic 90+7'; Farshad Ahmadzadeh 54')
Jadwal Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo sukses menyumbang gol ketika Al Nassr menjamu Al-Fayha dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions Asia 2023-2024 pada Kamis (22/2/2024).
Hasil Al Nassr ini jadi pertanda bahaya bagi lawan mereka di perempat final Liga Champions Asia yaitu Al Ain.
Berkat kemenangan dua gol tanpa balas, Al Nassr melenggang ke perempat final dengan mengantongi agregat 3-0.
Mengahdapi Al Ain, Ronaldo boleh percaya diri karena punya bekal statistk mentereng.
Sang superstar Portugal menorehkan 33 gol dari 34 penampilan bersama Al Nassr di semua kompetisi musim ini.
Kalau dibedah secara detail, Ronaldo membuat 21 gol pada ajang Liga Arab Saudi dan menjadi top scorer.
Adapun untuk Liga Champions Asia, Ronaldo lima kali membobol gawang lawan.
Pria kelahiran Madeira itu hanya tertinggal tiga gol dari Cryzan selaku pemain tersubur.
Melihat performa 'gila' Ronaldo di Asia, tentu Al Ain harus waspada.
Al Ain sendiri pernah menorehkan luka bagi klub Indonesia, Sriwijaya FC.
Kejadiannya berlangsung pada Kualfikasi Liga Champions Asia 2011.
Kala itu, Al Ain membantai Sriwijaya FC 4-0.
Gol pembuka dari Hadad Abdulla mengawali penderitaan Laskar Wong Kito.
Menjelang babak pertama selesai, lesakkan penalti Elis membawa Al Ain merentangkan jarak skor jadi 2-0.
Al Ain lagi-lagi dihadiahi tendangan dari titik putih pada menit ke-51.
Omar Abdulrahman maju sebagai algojo dan berhasil nyekor.
Masuk menit ke-54, Elias melengkapi torehan brace usai menaklukkan kiper Ferry Rotinsulu untuk kali kedua.
Kini, Cristiano Ronaldo tampil impresif bersama Al Nassr.
Sepanjang tahun 2023 saja, ia sudah mencetak 54 gol di semua kompetisi untuk Al Nassr dan Portugal.
Head to head Al Nassr vs Al Ain
12.12.23 Al Ain vs Al Nassr 1-2
19.10.23 Al Nassr vs Al Ain 0-2
09.10.23 Al Nassr vs Al Ain 1-0
21.05.23 Al Nassr vs Al Ain 1-0
17.05.23 Al Ain vs Al Nassr 4-1
Prediksi Skor Al Nassr vs Al Ain : 2-0
Jadwal Perempat Final Liga Champions Asia
Leg Pertama | Senin (4/3/2024) | Kick-off 18.00 WIB
Al Ain vs Al Nassr
Jeonbuk Hyundai vs Uslan Hyundai
Shandong Taishan vs Yokohama Marinos
Leg Kedua | Senin (11/3/2024) | Kick-off 18.00 WIB
Al Nassr vs Al Ain
Uslan Hyundai vs Jeonbuk Hyundai
Yokohama Marinos vs Shandong Taishan
( Tribunkalteng.com / TribunTernate)
| Jadwal TV Live RCTI Streaming Persib vs Manila Digger, Final Kualifikasi Liga Champions Asia ACL Two |
|
|---|
| Hasil Akhir Al Nassr vs Esteghlal: Perempat Final Ronaldo Gusur Mahrez Top Skor Liga Champions Asia |
|
|---|
| GOL Cristiano Ronaldo, Skor 2-0 Hasil Al Nassr vs Esteghlal di Babak 1, Top Skor Liga Champions Asia |
|
|---|
| Live Hasil Al Nassr vs Esteghlal, Cristiano Ronaldo Starter Kejar Top Skor Liga Champions Asia |
|
|---|
| SKOR Hasil Akhir Liga Champions AFC Esteghlal vs Al Nassr, Pengganti Ronaldo Opsi Pioli Nihil Gol |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.