MotoGP 2024

Hasil Pramusim MotoGP 2024, Fabio Quartararo Semringah Jelang MotoGP Qatar 2024

Pembalap Yamaha, Fabio Quartararo sukses meraih hasil positif di hari pertama tes pramusim MotoGP 2024

Editor: amirul yusuf
Instagram Fabio Quartararo
Hasil Pramusim MotoGP 2024, Fabio Quartararo Semringah Jelang MotoGP Qatar 2024 

TRIBUNKALTENG.COM - Pembalap Yamaha, Fabio Quartararo sukses meraih hasil positif di hari pertama tes pramusim MotoGP 2024 yang dihelat di Sirkuit Sepang, Sepang, Malaysia pada Selasa (6/2/2024).

Race pertama MotoGP 2024 akan dilaksanakan di MotoGP Qatar yang dapat disaksikan via Siaran Langsung Trans 7 mulai Maret 2024.

Untuk hasil ters pramusim di Sirkuit Sepang, Melalui Quartararo, Yamaha mulai bergeliat dalam meramaikan posisi tiga teratas dalam catatan waktu lap tercepat.

Baca juga: Haaland Bungkam Rumor Transfer Liga Spanyol ke Real Madrid, Man City Disebut Sebagai Tim Terbaik

Baca juga: Transfer Liga 1 PSM Beberkan Syarat Lepas Yakob Sayuri ke Luar Negeri dan Nasib Bek Persib di Liga 2

Perlahan tapi pasti, Juara Dunia 2021 itu meningkatkan waktu lap terbaiknya hingga menempati peringkat ketiga pada hasil keseluruhan hari pertama tes pramusim.

Pembalap berjuluk El Diablo tersebut membukukan 1 menit 58,228 detik.

Dia hanya terpaut 0,277 detik dari Jorge Martin (Prima Pramac Ducati) yang memuncaki hari pertama dengan motor Ducati Desmosedici GP24.

Hari ini pembalap asal Nice, Prancis, ini malah meningkatkan waktu lapnya lagi menjadi 1 menit 57,888 detik. Ini menjadi torehan terbaiknya di Sepang.

Hasil ini menjadi sebuah awal yang sangat positif bagi Yamaha yang tengah berusaha bangkit dari keterpurukan.

"Saya senang!" ujar Quartararo setelah hari pertama tes pramusim, dikutup BolaSport.com dari Speedweek.

"Untungnya, mesinnya (YZR-M1 2024) lebih baik dari tahun 2023," tambah dia.

Meski begitu, Quartararo sadar masih ada banyak pekerjaan yang harus dituntaskan.

Terutama dari cara untuk memanfaatkan potensi mesin terbaru yang dia rasa masih agak terlalu agresif dalam penyaluran tenaganya.

"Kami belum memanfaatkan potensi motor ini secara maksimal," kata Quartararo.

"Menurut saya, karakternya masih terlalu agresif. Jadi kami belum bisa memanfaatkan kekuatan secara penuh."

"Tapi kami berusaha untuk memanfaatkan mesin kami sebaik mungkin," tegas dia.

Quartararo meningkatkan catatan kecepatan puncaknya pada hari kedua.

Top speed Quartararo mencapai 338,5 kpj, ini lebih cepat daripada catatan tertinggi saat GP Malaysia musim lalu yaitu 337,5 kpj oleh Martin dan motor Ducatinya.

Quartararo tak lupa menyertakan kredit untuk dua sosok eks mekanik dan kru Ducati yang kini merapat ke Yamaha.

Ada Massimo Bartolini dan Marco Nicotra, yang dirasa Quartararo cukup membantu memperjelas apa saja kelemahan yang harus ditingkatkan Yamaha dan keunggulan yang mesti dimaksimalkan.

Yamaha pelan-pelan menyingkirkan budaya kerja konservatif di tubuh mereka untuk beralih pada metode kerja Eropa yang cepat dan berani mengambil risiko.

"Ada perbedaan besar antara berlomba di posisi 10 besar dengan bisa berada di lima besar secara rutin," kata Quartararo.

"Sekarang kami punya lebih banyak pilihan, tetapi sekarang kami masih belum memiliki motor pemenang."

"Berkat Max (Massimo Bartolini) dan Marco, pekerjaan di tim sekarang seperti hitam dan putih (sangat berbeda) dibandingkan masa lalu."

"Ini bagus untuk Yamaha. Kami tertinggal selama bertahun-tahun dalam elektronik dan itu juga sesuatu yang masih harus kami tingkatkan," tandasnya.

Baca juga: Hendra Adi Bayauw Diwaspadai Semen Padang Jelang Hadapi Malut United di Semifinal Liga 2

Adapun evaluasi lain yang masih jadi PR untuk Yamaha, masih seputar grip. Yang mana, hal ini juga dirasakan rekan setim baru Quartararo, Alex Rins.

"Sudah menjadi ciri khas Yamaha bahwa motor tidak memiliki cengkeraman bila kondisinya buruk," ujar Quartararo.

"Alex Rins pun menyadari hal ini. Setiap kali lintasan hanya memiliki grip rendah, kami benar-benar tertinggal jauh," tandasnya.

Kalender Jadwal MotoGP 2024 :

1. MotoGP Qatar 8-10 Maret, Sirkuit Losail

2. MotoGP Portugal 22-24 Maret, Sirkuit Algarve International

3. MotoGP Argentina 5-7 April, Sirkuit Termas de Rio Hondo

4. MotoGP Amerika 12-14 April, Circuit of The Americas

5. MotoGP Spanyol 26-28 April, Sirkuit Jerez

6. MotoGP Perancis 10-12 Mei, Sirkuit Le Mans

7. MotoGP Catalan 24-26 Mei, Sirkuit Barcelona-Catalunya

8. MotoGP Italia 31 Mei-2 Juni, Sirkuit Mugello

9. MotoGP Kazakhstan 14-16 Juni, Sirkuit Sokol Internasional

10. MotoGP Belanda 28-30 Juni, Sirkuit Assen

11. MotoGP Jerman 5-7 Juli, Sirkuit Sachsenring

12. MotoGP Inggris 2-4 Agustus, Sirkuit Silvestone

13. MotoGP Austria 16-18 Agustus, Sirkuit Red Bull Ring

14. MotoGP Aragon 30 Agustus-1 September, Sirkuit Motorland Aragon

15. MotoGP San Marino 6-8 September, Sirkuit Misano

16. MotoGP India 20-22 September, Sirkuit Buddh International

17. MotoGP Indonesia 27-29 September, Sirkuit Mandalika

18. MotoGP Jepang 4-6 Oktober, Sirkuit Motegi

19. MotoGP Australia 18-20 Oktober, Sirkuit Phillip Island

20. MotoGP Thailand 25-27 Oktober, Sirkuit Internasional Chang

21. MotoGP Malaysia 1-3 November, Sirkuit Sepang

22. MotoGP Valencia 15-17 November, Sirkuit Ricardo Tormo

(TRIBUN KALTENG)

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved