Liga 2 2024

Susunan Pemain Persipura vs Persekat: Ricardo Salampessy Pasang Trio Ramai Rumakiek, Enzo dan Cahyo

Memasang skema formasi 4-3-3, Ricardo Salampessy menurunkan trio penyerang Enzo Celestine, Ferry Cahyo Utomo, dan Ramai Rumakiek.

Editor: Haryanto
Persipura Officer
Aksi pemain Persipura Ramai Rumakiek membobol gawang Sulut United, Sabtu (10/9/2022), berikut Rekap Hasil Liga 2 2022 hari ini 

TRIBUNKALTENG.COM - Pelatih Persipura Jayapura menurunkan penyerang terbaiknya dalam starting eleven saat menjamu Persekat.

Hal itu tampak dalam daftar susunan pemain Persipura vs Persekat pada laga perdana grup D babak playoff degradasi Liga 2 2023/2024.

Duel Persipura vs Persekat berlangsung, di Stadion Mandala, Papua, Minggu (07/01/2024) siang WIB.

Kick-off Persipura vs Persekat Tegal akan dimulai pukul 13.00 WIB.

Baca juga: Live Skor Persipura vs Persekat Jam 13.00 WIB, Ricardo Salampessy Yakin Mutiara Hitam Tetap Liga 2

Memasang skema formasi 4-3-3, Ricardo Salampessy menurunkan trio penyerang Enzo Celestine, Ferry Cahyo Utomo, dan Ramai Rumakiek.

Ramai Rumakiek saat ini menjadi pencetak gol terbanyak di timnya dengan total enam.

Disusul Enzo Celestine yang sudah membukukan empat gol.

Di bawah mistar gawang Persipura ada Rivky Deyton Mokodompit.

Lalu, quartet barisan pertahahan masing-masing Azamat Baimatov, Bernandus Valentinus Telaubun, Brandon Marshel Scheunemann, dan Yustinus Pae.

Adapun tiga gelandang antara lain Aan Trika Pratama Putra, Fridolin Kristof Yoku, dan Riky Kayame.

Formasi serupa dipasang Pelatih Persekat Tegal, Mial Armand dalam laga kali ini.

Trio striker yang dipasang masing-masing Kahar, Komarodin, dan Nanang Slamet Widodo.

Adapun penjaga gawang adalah Bagus Prasetiyo.

Empat pemain bertahan untuk menghentikan serangan Persipura masing-masing Adhe Owen, Aulia Hidayat, Denny Arwin, dan Fathul Ihsan.

Kemudian, trio gelandang antara lain Alif Jaelani, Riza Alfin Zidane, dan Wirdan Jaka Septia.

Baca juga: Live Streaming FC Bekasi City vs Deltras FC: Eks Striker Persib Bandung Bisa Penghancur The Lobster

Pertandingan Persipura vs Persekat Tegal tak disiarkan secara langsung televisi maupun TV online.

Namun, update live skor Persipura vs Persekat Tegal pada link yang tersedia pada artikel di bawah ini.

Laga ini akan menjadi pembuktian kepiawaian Pelatih Persipura Jayapura, Ricardo Salampessy.

Ujian perdana itu harus dilewati dengan memenangi laga perdana melawan Persekat Tegal.

Sesuai regulasi kompetisi Liga 2 2023/2024 sebanyak 16 tim akan tergabung menjalani playoff degradasi.

Dari 16 tim akan dibagi menjadi empat grup. Masing-masing grup akan terbagi menjadi empat tim.

Format kompetisi Liga 2 2023/2024 babak playoff degradasi menggunakan sistem home away.

Setiap tim di satu grup akan jalani enam pertandingan.

Di akhir kompetisi, tim di posisi pertama dan kedua akan bertahan di Liga 2 musim berikutnya.

Lalu, dua tim di peringkat ketiga dan keempat akan terdegradasi ke Liga 3.

Ricardo Salampessy optimistis timnya akan mampu melewati babak playoff.

Ia juga optimistis timnya akan tetap bertahan di Liga 2 musim depan.

Apalagi, ia melihat timnya sudah bekerja keras mempersiapkan laga perdana melawan Persekat Tegal.

"Puji Tuhan persiapan tim semakin hari semakin meningkat. Anak-anak kondisinya semakin bagus, kemudian dalam struktur pertandingan juga lebih baik," katanya melansir laman resmi Liga Indonesia Baru.

Ricardo Salampessy mengaku para pemainnya sudah memahami taktik yang akan diterapkan di permainan timnya.

Ia berharap para pemain juga mampu berimprovisasi saat pertandingan nantinya.

"Sampai saat ini seperti yang saya sampaikan banyak improve apa yang game plan saya terapkan," katanya.

"Pemain sudah cukup mengerti dan dalam beberapa situasi sudah mampu menjalankan," imbuhnya.

Ricardo Salampessy juga melihat pemainnya terus mengalami peningkatan.

"Setiap hari selalu ada peningkatan tentu saya harap itu dijaga dan kita tingkatkan terus," katanya.

"Karena tanggal 7 nanti pemain sudah siap dan memberikan yang terbaik," sambungnya.

Baca juga: Rekap Jadwal Liga 2 Hari Ini 12 Besar dan Playoff Degradasi: 8 Laga, Jam Tayang dan Link Streaming

Di babak playoff degradasi ini, tim Persipura satu grup dengan Persekat Tegal, PSCS Cilacap dan Kalteng Putra.

Melawan Persekat Tegal pada laga perdana, Persipura Jayapura memiliki peluang lebih besar.

Meskipun catatan rekor pertemuan kedua tim belum terekam.

Namun, tim Mutiara Hitam julukan Persipura Jayapura punya catatan pertandingan sedikit lebih baik.

Dari lima laga,  Persipura mencatatkan dua kemenangan dan tiga kali kalah.

Sedangkan, Laskar Ki Gede Sebayu julukan Persekat Tegal tak pernah menang dari lima pertandingan yang dijalani.

Pelatih Persekat Tegal, Mial Armand hanya mencatatkan tiga kali imbang, dan dua kekalahan di lima laga terakhir.

Laga Persipura vs Persekat tak akan disiarkan secara langsung televisi maupun TV online.

Susunan Pemain Persipura vs Persekat Tegal

Persipura Jayapura (4-3-3)

8. Rivky Deyton Mokodompit; 7. Azamat Baimatov, 82. Bernandus Valentinus Telaubun, 5. Brandon Marshel Scheunemann, 21. Yustinus Pae; 67. Aan Trika Pratama Putra, 6. Fridolin Kristof Yoku, 9. John Riky Kayame/ 10 Enzo Celestine, 17. Ferry Cahyo Utomo, 23. Ramai Rumakiek

Pelatih Persipura Jayapura: Ricardo Salampessy

Persekat Tegal (4-3-3)

97. Bagus Prasetiyo; 5. Adhe Owen, 27. Aulia Hidayat, 22. Denny Arwin, 87. Fathul Ihsan; 51. Alif Jaelani, 10. Riza Alfin Zidane, 8. Wirdan Jaka Septian; 7. Kahar, 99. Komarodin, 15. Nanang Slamet Widodo

Pelatih Persekat Tegal: Mial Armand

Update secara langsung atau live skor hasil Persipura vs Persekat Tegal pada link di bawah ini.

Link

(Tribun Kalteng)

Sumber: Tribun Kalteng
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved