Liga Inggris
Negoisasi Kontrak Pemain Kesayangan Fans Man United, Varane dan Martial Jadi Opsi di Bursa Transfer
Klub raksasa Liga Inggris, Man United tengah melakukan negoisasi kontrak kepada kedua pemain kesayangan fans, Raphael Varane dan Anthony Martial
TRIBUNKALTENG.COM - Klub raksasa Liga Inggris, Man United tengah melakukan negoisasi kontrak kepada kedua pemain kesayangan fans, Raphael Varane dan Anthony Martial.
Kedua pemain Man United tersebut memang tengah dikabarkan untuk hengkang di bursa transfer Liga Inggris 2024 ini.
Namun, dalam konferensi pers terbarunya, manajer Manchester United, Erik Ten Hag, mengkonfirmasi bahwa klub sedang melakukan pembicaraan mengenai perpanjangan kontrak dengan Anthony Martial (28) dan Raphael Varane (30).
Baca juga: AS Roma Berhemat, Spinazzola Jadi Korban di Asuhan Jose Mourinho Jelang Liga Italia dan Liga Europa
Baca juga: Legenda Man United Ditawari Kerjaan Sebagai Pengantar Pizza di Inggris, Imbas Rooney Dipecat
Pembicaraan kontrak dengan duo Prancis ini cukup mengejutkan dengan kedua pemain diperkirakan akan meninggalkan Old Trafford dalam waktu 6 bulan ke depan.
Dibukanya pembicaraan kontrak dengan Martial dipicu oleh kontraknya saat ini yang akan berakhir pada Juni 2024.
Situasi kontrak Varane berbeda dengan kontrak mantan bek Real Madrid yang akan berakhir setahun kemudian pada Juni 2025.
Kedua pemain mengalami kesulitan dalam seragam merah klub asal Manchester musim ini dengan cedera dan menit bermain yang terbatas.
Meskipun pembicaraan kontrak telah dimulai oleh Man United, hal ini tidak menutup kemungkinan transfer untuk kedua pemain.
Anthony Martial tersedia untuk mendiskusikan persyaratan dengan klub-klub sebagai pemain bebas agen dan telah dikaitkan dengan kepindahan ke Marseille di masa lalu, namun rumor tersebut dibatalkan.
Situasi Varane tentu saja berbeda, karena klub harus membayar biaya transfer untuk mendapatkan sang pemain dari Manchester United.
Mantan pemain internasional Prancis tersebut ingin meninggalkan Manchester United dan menuju Bayern Munich tertarik untuk merekrut pemain berusia 30 tahun tersebut, menurut Florian Plettenberg.
Selain itu ada opsi untuk Varane ke Liga Arab Saudi menyusul Cristiano Ronaldo.
* Man United Lepaskan Jadon Sancho
Nasib pemain yang diasingkan Erik Ten Hag di Man United, Jadon Sancho akhirnya terjawab.
Man United melakukan sejumlah pergerakan di bursa transfer Liga Inggris 2024.
| Hasil Akhir 3-0 Man City Vs Liverpool, Poin Arsenal Terancam di Klasemen Liga Inggris |
|
|---|
| Hasil Skor 2-0 Man City Vs Liverpool Babak Pertama, Gol Haland-Nico Permalukan The Reds |
|
|---|
| LIVE Hasil Skor Man City Vs Liverpool, Citizens Siap Kandaskan The Reds di Etihad Stadium |
|
|---|
| LINK Live Streaming Man City Vs Liverpool, Pertarungan Taktik Arne Slot dan Pep Guardiola |
|
|---|
| Hasil Akhir 2-2 Tottenham Vs Man United, Klasemen Liga Inggris Cek Poin Lilywahites-Red Devils |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kalteng/foto/bank/originals/Kolase-Sheikh-Jassim-dan-Anthony-Martial-di-Manchester-United.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.