Liga Inggris

Transfer Man United 2024, Duo Eks Real Madrid dan Jadon Sancho Dijual, Posisi Erik Ten Hag Aman

Bursa Transfer Liga Inggris, Tiga pemain bintang Manchester United terancam terdepak Duo Eks Real Madrid dan Jadon Sancho, posisi Erik Ten Hag aman

Editor: amirul yusuf
AFP/Oli Scarff
Bursa Transfer Liga Inggris, Tiga pemain bintang Manchester United terancam terdepak Duo Eks Real Madrid dan Jadon Sancho, posisi Erik Ten Hag aman 

TRIBUNKALTENG.COM - Bursa transfer Liga Inggris, Manchester United yang telah gagal diakuisisi Sheikh Jassim kini akan menjual sejumlah pemainnya.

Sedangkan nasib pelatih Man United, Erik Ten Hag dipastikan aman oleh Sir Alex Ferguson.

Jadon Sancho dan dua bintang eks Real Madrid masuk dalam daftar jual pemain Manchester United pada bursa transfer Januari 2024.

Manchester United menatap bursa transfer Januari 2024 dengan sederet pemain yang mungkin akan dijual, dilepas, atau dipinjamkan.

Langkah perombakan besar-besarkan diperkirakan bakal terjadi menyusul kedatangan Sir Jim Ratcliffe sebagai pemilik saham baru Man United dalam waktu dekat.

Baca juga: Transfer 17 Juta Euro AC Milan, Striker Muslim Pengganti Giroud di Liga Italia Telah Cetak 18 Gol

Baca juga: Manchester United Bawa Masalah Bagi Chelsea, Pochettino di Ambang Pemecatan dari Liga Inggris

Pengusaha kaya raya asal Inggris itu dilaporkan telah sepakat untuk membeli 25 persen saham minoritas Setan Merah lewat perusahaan miliknya, INEOS.

Meski nantinya hanya menguasai saham minoritas, Ratcliffe akan memiliki kendali penuh atas operasional klub.

Dengan begitu, Ratcliffe mempunyai hak untuk ikut campur dalam transfer Man United.

Satu pemain yang dipastikan bakal didepak oleh Man United di bursa transfer musim dingin mendatang adalah Jadon Sancho.

Keputusan itu diambil setelah Sancho menolak meminta maaf di hadapan publik usai terlibat perselisihan dengan pelatih Erik ten Hag.

Namun, masih belum diketahui apakah Man United bakal menjual atau meminjamkan winger timnas Inggris itu.

Sebelumnya, media asal Jerman, Bild, mengeklaim bahwa Borussia Dortmund tertarik untuk memulangkan Sancho.

Untuk mewujudkan keinginan tersebut, Dortmund menawarkan Man United skema tukar guling.

Die Borussien menawarkan Donyell Malen sebagai bagian dari kesepakatan pertukaran tersebut.

Hingga saat ini, Man United masih belum memberikan respons atas tawaran Dortmund.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved