Liga 2 2023
Hasil Transfer Liga 2 PSIM Yogya, Persipal, Malut Utd, Persela, Sriwijaya FC hingga PSMS Medan
Hasil bursa transfer Liga 2, Selasa (28/11/2023) ditutup. Cek PSIM Yogya, Persipal, Malut Utd, Persela, Sriwijaya FC hingga PSMS Medan.
Sementara PSIM Yogyakarta dan Persela Lamongan sama sama merasa sudah cukup pemain, sambil terus evaluasi.
Kabar terkini, Klub Liga 2, Malut United FC, belum berhenti mendatangkan pemain baru untuk menghadapi putaran kedua kompetisi.
Sebelumnya klub dari Maluku Utara itu telah merekrut Alwi Slamat, Wawan Febrianto, Jose Wilkson, Jeong Ho-min, dan Dave Mustaine.
Terbaru, Laskar Kie Raha menggaet bek Muhammad Rifqi dari sesama klub Liga 2, Sriwijaya FC.
Pemain kelahiran 6 Februari 1993 itu secara resmi menandatangani kontrak kerja sama dengan Malut United FC pada Kamis (23/11/2023).
Penandatanganan kontrak dilakukan di sela-sela persiapan klub menghadapi laga tandang di Yogyakarta dan Boyolali.
Malut United FC melakoni pertandingan kontra tuan rumah PSIM Yogyakarta (25/11/2023) dan Nusantara United (2/12/2023).
Ketika masih membela Sriwijaya FC pada Liga 2 2023-2024, Rifqi tercatat mencetak 2 gol dari 10 penampilan.
Catatan ini terbilang impresif bagi Rifqi yang berposisi sebagai bek tengah.
Dalam 2 tahun terakhir, Rifqi juga sempat bermain di divisi teratas sepak bola Indonesia bersama Persikabo 1973 dan Persita Tangerang.
Muhammad Rifqi bergabung ke Malut United FC dengan target promosi ke Liga 1.
"Malut United punya target yang saya mau, yakni lolos ke Liga 1. Keseriusan manajemen terlihat dari komposisi pemain," katanya.
"Dari situ saya yakin bahwa tim ini tidak main-main."
Kedatangan Rifqi ke Malut United bisa terwujud berkat persamaan visi.
Kedua belah pihak, baik pemain maupun klub, sama-sama memiliki target besar yaitu lolos ke Liga 1.
Seperti Kalteng Putra, Sriwijaya FC Nunggak Gaji Sehingga Pemain dan Official Curhat di Media Sosial |
![]() |
---|
Tim Liga 2 PSMS Medan Sumbangkan Pemain ke Timnas U20 Indonesia, PSSI Sumut Sedih Cuma 1 yang Lolos |
![]() |
---|
Permintaan Maaf Persiraja Banda Aceh pada Supporter Laskar Rencong Usai Gagal Lolos ke Liga 1 2024 |
![]() |
---|
Rekap Akhir Liga 2 2023/2024: Cek Tim Promosi Liga 1, 8 Degradasi Liga 3, Top Skor - Pemain Terbaik |
![]() |
---|
Hasil Akhir Semen Padang vs PSBS Biak, Beto cs dan Kiper Barito Putera Juara Final Liga 2 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.