Liga 1 2023
Transfer Liga 1, Ayah Pemain Timnas U17 Welber Jardim Tolak Tawaran Rp 2 Miliar dari Klub Indonesia
Bursa transfer Liga 1 2023 dihebohkanpenawaran klub Indonesia terhadap penggawa TImnas U17 Indonesia Welber Jadim dengan harga mencapai Rp 2 Miliar
TRIBUNKALTENG.COM - Bursa transfer Liga 1 2023 dihebohkan dengan penawaran klub Indonesia terhadap penggawa TImnas U17 Indonesia Welber Jadim dengan harga mencapai Rp 2 Miliar.
Hal tersebut disampaikan ayah Welber Jardim, Elisangelo Jardim di sela-sela kejuaraan Piala Dunia U17 2023 di Indonesia.
Elisangelo sebenarnya sudah cukup paham dengan sepak bola Indonesia.
Dia sempat bermain untuk Persiba Balikpapan dan sempat berkarier di Myanmar.
Elisangelo Jardim menjelaskan bahwa dia mendengar isu terkait tim Liga 1 yang ingin mendapatkan jasa Welber.
Bahkan, mereka memberikan tawaran hingga 2 miliar untuk anaknya tersebut.
Baca juga: Sosok Pengganti Yakob Sayuri di Timnas Indonesia, Nama Stefano Lilipaly di Borneo FC Disebut Netizen
Baca juga: Indra Sjafri Minta Warganet Jangan Hujat Pemain Jelang Timnas Indonesia vs Panama di Piala Dunia U17
Namun, saat ini dia meminta agar Welber bisa fokus meniti karier di Brasil.
"Sampai saat ini belum ada klub yang panggil dia (secara resmi). Tapi ada isu-isu dari teman, mereka kirim 'bagaimana kalau kasih 1-2 miliar' buat Welber main."
"Teman-teman saya yang waktu main di sini, mereka sering kirim."
"Saya jawab, bukan saatnya, dia punya kontrak dengan Sao Paulo, kita harus menghormati."
"Klubnya saat ini, nanti suatu saat mungkin."
"Tapi saat ini dia jalani saja dengan Sao Paulo, itu yang kita hormati," kata Elisangelo Jardim yang dikutip Tribun Kalteng dari Bolasport.com.
Kepada anaknya, dia menekankan bahwa Piala Dunia U-17 2023 jadi momen krusial.
Pasalnya, banyak pemain berbakat yang akan unjuk gigi di lapangan.
Selain itu, pemandu bakat juga akan berkumpul untuk mencari pemain potensial yang ada di turnamen.
TV Online Indosiar, Link Live Streaming Madura United vs Persib Bandung Final Liga 1 Pukul 19.00 Wib |
![]() |
---|
Live Gratis Indosiar, Link Streaming Borneo FC vs Bali United TV Online Liga 1 Pukul 19.00 Wib |
![]() |
---|
Bobotoh Diminta Berdoa Jelang Madura United vs Persib Bandung, Ini H2H Calon Juara Liga 1 2023 |
![]() |
---|
Prediksi Borneo FC vs Bali United Penentu Juara 3 Liga 1 Live TV, Madura United vs Persib di Final |
![]() |
---|
Kondisi Persib Bandung dan Borneo FC Disentil Pelatih Bali United, Jelang Final Liga 1 Live Indosiar |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.