MLS
Messi Senang Tak Bersaing dengan Ronaldo di Al Nassr, Bintang Inter Miami Tak Menyesal ke MLS
Kapten Timnas Argentina dan Inter Miami, Lionel Messi mengakui bahwa dirinya tak menyesal tak bersaing dengan Cristiano Ronaldo di Liga Arab Saudi
TRIBUNKALTENG.COM - Kapten Timnas Argentina dan Inter Miami, Lionel Messi mengakui bahwa dirinya tak menyesal tak bersaing dengan Cristiano Ronaldo di Liga Arab Saudi.
Padahal Lionel Messi berpeluang menyusul Cristiano Ronaldo ke Liga Arab Saudi pada musim panas 2023.
Namun, dia memutuskan pindah ke Amerika Serikat untuk bergabung bersama Inter Miami.
Lionel Messi meninggalkan gemerlap sepak bola Eropa yang sudah dirasakannya selama 19 tahun terakhir.
Dalam wawancara terbaru dengan jurnalis Prancis, Florent Torchut, Lionel Messi mengaku bahwa ia mendapat banyak tawaran sebelum menyelesaikan transfer ke Inter Miami.
Baca juga: Hasil Transfer AS Roma, Reuni Jose Mourinho dengan Bek Tottenham dan Tukar Tambah Lukaku ke Chelsea
Baca juga: Hasil Transfer Liga 1, PSS Gagal Barter ke PSM, Persita Comot Pemain Persib dan Persebaya
Namun, La Pulga menolak kibasan fulus dari Liga Arab Saudi.
Padahal kalau berkarier di Saudi Pro League, Lionel Messi akan kembali bersaing melawan Cristiano Ronaldo yang memperkuat Al Nassr.
Sang superstar Argentina tak menyesal telah mengabaikan peluang untuk kembali berada satu liga dengan rival bebuyutannnya.
Seperti diketahui bahwa mereka pernah memanaskan Liga Spanyol selama rentang waktu 2009-2018.
Messi merasa pindah ke Inter Miami merupakan langkah paling tepat dibanding menetap di Eropa atau hijrah ke Arab Saudi.
"Saya memperoleh banyak tawaran tahun ini, termasuk beberapa klub Eropa dan Arab Saudi," Messi seperti dikutip BolaSport.com dari Dailymail.
"Kami memutuskan datang ke Miami dan itu adalah keputusan yang kami senang. Kami merasa baik," tutur pria kelahiran Rosario itu.
Memang sempat tersiar kabar bahwa salah satu kontestan Liga Arab Saudi, Al Hilal, menggoda Messi dengan tawaran 'gila'.
Tak tanggung-tanggung, klub berjulukan Al-Za'eem itu berani menggaji Si Kutu sebesar 400 juta euro (Rp 6,5 triliun) per tahun.
Adapun kontrak yang ditawarkan Al Hilal untuk Messi adalah berdurasi dua tahun.
Nyatanya, Messi tak pernah menjadi milik raksasa Riyadh.
Alih-alih tergoda uang, pemilik delapan Ballon d'Or itu memilih seragam pink kebanggaan Inter Miami.
Messi pun seperti menemukan kembali kebahagiaannya usai gabung The Herons.
Musim perdana memperkuat tim kepunyaan David Beckham, dia menorehkan 11 gol dan lima assist dalam 14 penampilan di semua ajang.
Bahkan Messi mempersembahkan satu gelar dari ajang Leagues Cup.
Hebatnya, trofi tersebut hadir satu bulan setelah Messi melakoni debut untuk Inter Miami.
Akan tetapi, musim pertama Messi di Amerika Serikat sedikit ternodai usai gagal membawa Inter Miami lolos ke play-off Major League Soccer.
* Lionel Messi Gagal Dapat Penghargaan MLS Newcomer 2023
Peraih Ballon d'Or 2023 dan kapten Inter Miami, Lionel Messi gagal meraih penghargaan di MLS Awards 2023.
Pemain Inter Miami Lionel Messi, hanya bisa finish di posisi kedua dalam kategori pendatang baru MLS (Newcomer of the Year) pada tahun 2023.
Lionel Messi dikalahkan oleh penyerang tengah Atlanta United, yakni Giorgos Giakoumakis yang telah tampil baik sepanjang musim MLS.
Pemain internasional Yunani tersebut dipilih oleh para pemain, klub, dan media sebagai pemenang penghargaan dengan rata-rata 45,78 persen suara.
Ia mengalahkan Messi, yang mendapatkan 27,28 persen suara, dan Eduard Lowen dari St. Louis City dengan 15,44 persen suara.
Dengan perolehan tersebut membuktikan bahwanya MLS tidak hanya menghargai reputasi dan nama pemain, tetapi juga pengaruhnya terhadap Liga.
Walaupun La Pulga sudah bertahun-tahun menjadi sosok tolak ukur di dunia sepak bola dan sudah banyak memperoleh banyak penghargaan, sayangnya penghargaan pendatang baru MLS (Newcomer of the Year) kali ini tidak tertuju padanya.
Diketahui, Lionel Messi bergabung dengan Inter Miami sebagai pendatang baru pada 15 Juli dan sudah tampil dalam 14 pertandingan bersama Inter Miami dengan mencatatkan total 11 gol dan 5 assist.
Khusus di kompetisi MLS, mantan pemain Barcelona dan PSG itu sudah bermain dalam enam pertandingan dengan menorehkan 1 gol dan 2 assist.
Dari enam laga tersebut, Lionel Messi bersama Inter Miami mencatatkan tiga kemenangan, satu seri dan dua kalah.
Sayangnya, debut musim perdana Lionel Messi di Inter Miami harus dirusak oleh cedera.
Pemain berusia 36 tahun itu sempat melewatkan beberapa laga penting Inter Miami yang membuat timnya menelan kekalahan.
Akhirnya, Lionel Messi gagal membawa Inter Miami lolos ke babak playoff MLS 2023 setelah hanya menempati posisi ke-14 atau nomor dua dari bawah.
Meski begitu, pemain bernomor punggung 10 itu sukses mempersembahkan trofi pertama untuk Inter Miami, yakni menjadi juara di Leagues Cup 2023.
Sedangkan Giorgos Giakoumakis, bergabung dengan Atlanta United pada 8 Februari 2023 dengan mengemas 17 gol dan menciptakan 1.792 menit bermain di lapangan.
Giorgos Giakoumakis sendiri merupkan pemain kedua dari Atlanta United yang memenangkan penghargaan tersebut secara berturut-turut, setelah Thiago Almada yang memenangkannya pada tahun 2022.
(TRIBUN KALTENG)
| Klasemen Top Skor Playoff Juara MLS Terbaru Live Leg 3 Hasil Inter Miami vs Nashville: Messi Menjauh |
|
|---|
| Klasemen Top Skor Playoff Juara MLS Terbaru Hasil Akhir Nashville vs Inter Miami: Dramatis Gol Messi |
|
|---|
| Hasil Nashville vs Inter Miami Skor 2-0: Pesaing Top Skor Cetak Gol, Messi Tertinggal Babak 1 |
|
|---|
| Sedang Berlangsung Live Streaming Nashville vs Inter Miami: Line Up Messi Top Skor Playoff Juara MLS |
|
|---|
| Klasemen Top Skor Playoff Juara MLS 2025 jelang Leg 2 Nashville vs Inter Miami: Messi Tetap Puncak |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.