Liga 1 2023
Jadwal Liga 1 Persija vs Persib, PSIS vs Bali United dan RANS Hari ini Live Indosiar Juga Streaming
Laga Liga 1 hari ini di Siaran Langsung Indosiar dan Live Streaming TV Online via Live Streaming Vidio.com, hari kedua yakni Sabtu (2/9/2023).
TRIBUNKALTENG.COM - Saksikan laga Liga 1 hari ini di Siaran Langsung Indosiar dan Live Streaming TV Online via Live Streaming Vidio.com, hari kedua yakni Sabtu (2/9/2023).
Ada laga Persija Jakarta vs Persib Bandung dan PSIS Semarang vs Bali United, RANS Nusantara juga main.
Laga Persija Jakarta vs Persib Bandung digelar di Stadion Gelora Bung Karno pada pukul 15.00 WIB.
Duel klasik Persija Jakarta vs Persib Bandung diprediksi berlangsung dengan sengit mengingat panasnya rivalitas kedua tim.
Kondisi berbeda dialami jelang duel Persija Jakarta dan Persib bandung.
Persib Bandung datang ke markas Macan Kemayoran dengan modal bagus setelah menang melawan RANS Nusantara FC di pekan 10.
Sedangkan Persija Jakarta harus menelan kekalahan saat melawan Dewa United dengan skor 2-0.
Soal klasemen, kedua tim bersaing ketat, di mana Persib Bandung di peringkat ke-11 dengan 14 poin, sementara Persija Jakarta di posisi ke-12 dengan 13 poin.
Menarik dinantikan, siapa yang bakal memenangkan laga akbar bertajuk "El Classico Indonesia" itu.
Pada pukul 19.00 WIB, ada pertandingan PSIS Semarang vs Bali United di Stadion Jatidiri.
Lalu pada hari ketiga Minggu (3/9/2023) ada 4 pertandingan sekaligus yakni Persikabo 1973 vs Dewa United, Persebaya Surabaya vs Borneo FC, Barito Putera vs Persis Solo, PSS Sleman vs PSM Makassar.
Pada pukul 15.00 WIB ada pertandingan Persikabo 1973 vs Dewa United di Stadion Wibawa Mukti, dan Persebaya Surabaya vs Borneo FC di Stadion Gelora Bung Tomo.
Setelah itu, pukul 19.00 WIB ada duel Barito Putera vs Persis Solo di Stadion Demang Lehman, dan PSS Sleman vs PSM Makassar di Stadion Maguwoharjo.
Jadwal Liga 1 2023/2024 Pekan Sebelas
Sabtu, 2 September 2023
Pukul 15.00 WIB - Persija Jakarta vs Persib Bandung (live Indosiar)
Pukul 15.00 WIB - RANS Nusantara FC vs Persik Kediri (live Vidio)
Pukul 19.00 WIB - PSIS Semarang vs Bali United (live Indosiar)
Minggu, 3 September 2023
Pukul 15.00 WIB - Persikabo 1973 vs Dewa United (live Vidio)
Pukul 15.00 WIB - Persebaya Surabaya vs Borneo FC (live Indosiar)
Pukul 19.00 WIB - Barito Putera vs Persis Solo (live Vidio)
Pukul 19.00 WIB - PSS Sleman vs PSM Makassar (live Indosiar)
Disclaimer: Jadwal Liga 1 bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
Persija vs Persib
Super big match Persija Jakarta vs Persib Bandung akan mengisi jadwal pekan 11 Liga 1 sore ini, Sabtu (2/9/2023).
Duel seru Persija vs Persib akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, mulai pukul 15.00 WIB.
Pemirsa dapat menyaksikan pertandingan ini melalui siaran langsung Indosiar atau live streaming Vidio.
Laga Persija vs Persib merupakan duel klasik dua tim bebuyutan.
Tak hanya antar pemain, tetapi juga juru taktik masing-masing tim.
Maung Bandung menyiapkan kejutan setelah David da Silva diprediksi bisa tampil sejak detik pertama pada pertandingan kali ini.
Di sisi lain, pihak Macan Kemayoran masih belum menemukan solusi rapuhnya sektor pertahanan, setelah Hansamu Yama Pranata belum dapat dipastikan tampil.
Walhasil pelatih Persija, Thomas Doll diprediksi menggunakan pemain serupa pada pertandingan sebelumnya.
Perbedaan besar tidak akan terjadi di kubu Persija Jakarta pada pertandingan kali ini.
Thomas Doll diprediksi tetap menggunakan formasi 3-5-2 yang bertumpu kepada Rizky Ridho, Ondrej Kudela dan Akbar Arjunsyah di sektor pertahanan.
Namun, tampaknya ada sedikit perbedaan cara bertahan tiga bek sejajar itu.
Pasalnya Thomas Doll mengaku telah mengevaluasi pasca-laga terakhir Persija.
Diprediksi pada laga melawan Persib, lini pertahanan Persija akan tambah lebih solid.
PSIS Semarang vs Bali United
Pada laga United bertekad mencuri kemenangan dalam laga melawan tuan rumah PSIS Semarang di pekan ke-11 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Jatidiri Semarang, Sabtu (2/9) besok.
Pelatih Stefano Cugurra memastikan anak asuhnya sudah siap menghadapi PSIS yang menurutnya sebagai salah satu klub legendaris di Indonesia tersebut.
"Persiapan kami sudah bagus. Kami baru saja tampil di kandang. Sekarang kami fokus untuk persiapan menghadapi pertandingan besok," kata Teco, sapaan Stefano dalam jumpa pers jelang pertandingan, Jumat (1/9).
Teco menegaskan, timnya harus kerja keras untuk amankan poin sempurna. Kemenangan bagi Bali United akan makin mengokohkan tim asal Pulau Dewata tersebut berada di posisi tiga besar klasemen.
"Untuk Melawan Semarang, kami harus lebih kerja keras di kandang lawan untuk dapat hasil positif. Mudah-mudahan juga wasit bisa memimpin dengan bagus," kata pelatih asal Brasil ini.
"Kita tahu PSIS tim bagus, tim yang punya tradisi di Liga Indonesia. PSIS juga cukup bagus musim ini," jelas Teco.
Bermain di kandang lawan, Bali United mungkin saja bakal diuntungkan dengan absennya kiper Mahesa Jenar Adi Satryo yang masih belum bisa tampil karena sedang dalam masa hukuman Komdis PSSI. Namun kata Teco, siapapun yang akan diturukan PSIS timnya harus tetap respect.
"Walau Adi Satryo tidak main, itu situasi yang biasa. Ada yang absen karena akumulasi ataupun cedera. Kita harus respect kepada siapapun yang bermain," katanya.
Yang penting kata dia, persiapan harus fokus agar tidak pulang sia-sia ke Bali.
"Kami sekarang sudah di posisi yang bagus, kita harus berupaya untuk mempertahankan posisi saat ini dengan meraih poin demi poin," ucapnya.
Mendampingi Teco di sesi jumpa pers, gelandang Bali United Mohamed Rashid menegaskan, ia bertekad tampil maksimal demi meraup poin penuh.
"Persiapan seperti biasa, besok kami harus kerja keras untuk bisa mendapatkan tiga poin dalam laga besok," kata Rashid.
( Tribunkalteng.com /Bangkapos/Tribunjateng)
siaran langsung Indosiar
Tribunkalteng.com
live streaming TV online
Live Streaming Vidio.com
Liga 1
Persija
Persib
PSIS Semarang
Bali United
RANS Nusantara
| TV Online Indosiar, Link Live Streaming Madura United vs Persib Bandung Final Liga 1 Pukul 19.00 Wib |
|
|---|
| Live Gratis Indosiar, Link Streaming Borneo FC vs Bali United TV Online Liga 1 Pukul 19.00 Wib |
|
|---|
| Bobotoh Diminta Berdoa Jelang Madura United vs Persib Bandung, Ini H2H Calon Juara Liga 1 2023 |
|
|---|
| Prediksi Borneo FC vs Bali United Penentu Juara 3 Liga 1 Live TV, Madura United vs Persib di Final |
|
|---|
| Kondisi Persib Bandung dan Borneo FC Disentil Pelatih Bali United, Jelang Final Liga 1 Live Indosiar |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.