Liga 2 2023

Berita Liga 2 Hari Ini, PSMS Medan Nego Pemain Asing dan PSIM Yogyakarta Rekrut Eks Top Skor

PSIM Yogyakarta dan PSMS Medan menjadi dua tim yang patut diperhitungkan jelang bergulirnya jadwal Liga 2 2023 - 2024

Editor: amirul yusuf
Instagram Liga 2 match
PSIM Yogyakarta dan PSMS Medan menjadi dua tim yang patut diperhitungkan jelang bergulirnya jadwal Liga 2 2023 - 2024 

TRIBUNKALTENG.COM - PSIM Yogyakarta dan PSMS Medan menjadi dua tim yang patut diperhitungkan jelang bergulirnya jadwal Liga 2 2023 - 2024.

Persiapan kedua tim cukup terlihat demi bisa mengamankan tiket untuk ke Liga 1 musim depan.

PSMS Medan diketahui tengah melakukan negoisasi untuk perekrutan pemain asing.

Sebagaimana diketahui, tim Liga 2 diperbolehkan mengontrak dua pemain asing pada musim 2023-2024.

PSMS Medan mendatangkan dua pemain lokal berstatus trial, yakni Aldi Nurcahya (Mataram United) dan Muhammad Ridwan (Persekat Tegal), untuk mematangkan kerangka tim.

Baca juga: Rahasia Lionel Messi Bawa Inter Miami ke Final US Open Cup 2023 Terbongkar, Wejangan Jadi Penyebab

Baca juga: Link Pembelian dan Harga Tiket Timnas U17 Indonesia vs Korea Selatan Jelang Piala Dunia U-17 2023

Pelatih Ridwan Saragih mengatakan, PSMS Medan masih akan memanggil setidaknya dua pemain asing untuk memperkuat Ayam Kinantan demi semakin mematangkan skuat di kompetisi Liga 2 nanti. 

"Kita lagi komunikasi dengan dua orang, untuk lini tengah rencananya Asia dan striker Amerika Latin, tapi kita sudah proses, kita upayakan pemain asing yang kita datangkan ini pemain yang bermain di Liga 1 di negaranya. Jadi gak asal asalan lah," kata Ridwan, Kamis (24/8/2023). 

Karena menurutnya, pemain asing yang akan merapat ke skuatAyam Kinantan harus memiliki kriteria yang sesuai dengan kebutuhan tim. 

Pasalnya, PSMS Medan pada musim ini memiliki target untuk bisa lolos Liga 1. 

Maka dari itu, seluruh staf pelatih dan manajemen PSMS Medan pun memiliki keseriusan dalam mencari pemain asing untuk bisa memperkuat tim Ayam Kinantan. 

"Yang pertama harus berkualitas dan attitude bagus. Jadi kalau untuk pemain asing ini kemarin saya tidak berkenan, pastinya ada hal hal tertentu yang tidak bisa kita rekrut, seperti medical check up, kualitas, karena kita kan ada target nih, jadi mencari pemain asing itu harus selektif," bebernya.

"Artinya pemain asing yang kita datangkan yang betul-betul bisa membantu kita lolos Liga 1, tidak hanya sekedar ada pemain asing," lanjutnya. 

"Berharap kepada supporter, agar bersabar dulu kita juga pengennya cepat, tapi tetap harus selektif yang mana pemain itu harus berkualitas, attitude bagus dan sanggup mengikuti filosofi saya," pungkasnya. 

Hal berbeda dilakukan PSIM Yogyakarta di bursa transfer jelang jadwal Liga 2 bergulir.

- PSIM Yogyakarta kembali memperkenalkan amunisi anyar di lini depan untuk Liga 2 2023/2024.

Dia adalah eks top skorer Liga 2 2018, Indra Setiawan.

"Tambahan pemain sayap senior ini akan memperkuat sektor serang PSIM Jogja," bunyi pernyataan resmi klub terkait bergabungnya pemain yang akrab disapa Jalet ini.

Sekadar informasi, Indra Setiawan merupakan pemain yang cukup fenomenal menyusul keberhasilannya dinobatkan sebagai top scorer Liga 2 2018 bersama PS Mojokerto Putra (PSMP).

Pada musim itu, Indra total mengoleksi 29 gol dari penampilannya di Liga 2.

Bahkan ia mengungguli total gol penyerang PSS Sleman, Cristian Gonzales yang mencetak 14 gol.

Penampilan Indra Setiawan musim itu sangat membantu timnya hingga dapat melaju di babak delapan besar.

Indra Setiawan turut andil saat mengantarkan timnya, PS Mojokerto Putra menyapu bersih laga kandang yang mereka jalani.

Pemain bernomor punggung 11 ini mencetak separuh gol PS Mojokerto Putra saat melakoni 11 laga di grup Timur, dan tiga laga kandang pada babak delapan besar.

Dari 29 gol yang Indra Setiawan hasilkan, 14 diantaranya berasal dari titik putih penalti.

Bahkan dari 14 tendangan penalti tersebut, ia tidak pernah melakukan kegagalan dalam mengeksekusi si kulit bundar.

Namun, PSMP akhirnya dijatuhi sanksi oleh Komite Disiplin (Komdis) PSSI berupa larangan bermain di Liga 2.

Sanksi tersebut harus diterima PSMP karena terbukti melakukan pengaturan skor di Liga 2 musim 2018.

Akibat pelanggaran ini juga, satu pemain PSMP asal Yogyakarta, Krisna Adi Darma, dihukum larangan beraktivitas dalam kegiatan sepak bola di lingkungan PSSI seumur hidup.

Dalam hasil investigasi Komdis PSSI, PSMP terbukti melakukan pengaturan skor sebanyak empat laga.

Rinciannya, pada dua laga kontra Kalteng Putra pada 3 dan 9 November 2019, laga melawan Gresik United pada 29 September, dan versus Aceh United pada 29 September.

Pada laga Aceh United versus PSMP, Krisna Adi Darma dinilai Komdis PSSI sengaja tidak mencetak gol pada tendangan penalti yang dieksekusinya.

Khusus Krisna Adi Darma, komdis telah tiga kali memanggil sang pemain untuk membuktikan dugaan sengaja menggagalkan tendangan penalti pada laga kontra Aceh United.

Baca juga: Messi dari Iran Tak Dihiraukan AC Milan, Serdar Azmoun Siapkan Balas Dendam Bersama AS Roma

Baca juga: Timnas U23 Indonesia vs Vietnam di Final Piala AFF U23 2023, Berkat Hasil Menang Lawan Thailand

Daftar Peserta Liga 2

Grup 1
Persiraja Banda
PSMS Medan
PSDS Deli Serdang
Sada Sumut FC
Semen Padang FC
PSPS Riau
Sriwijaya FC.

Grup 2
FC Bekasi City
Malut United FC
PSKC Cimahi
Persikab Kab. Bandung
Nusantara United
PSIM Yogyakarta
Perserang Serang

Grup 3
Persijap Jepara
Persipa Pati
Persekat Tegal
PSCS Cilacap
PS Deltras Sidoarjo
Gresik United
Persela Lamongan

Grup 4
Kalteng Putra
Persiba Balikpapan
Persipal Babel United
Sulut United
PSBS Biak
Persipura Jayapura
Persewar Waropen

Format Liga 2

Liga 2 2023/2024 akan dibagi dalam empat grup. Nah, nantinya, tiga tim peringkat paling atas fase grup akan lolos ke babak 12 Besar.

Babak 12 Besar akan dibagi menjadi menjadi tiga grup (masing-masing grup 4 tim). Babak ini memakai sistem double round robin, home and away. Juara grup dan runner-up terbaik akan melaju ke babak semifinal.

Semi final ditentukan dengan mekanisme undian dengan klausul tidak ada tim yang satu grup di babak 12 besar, bermain dalam knock out, dua leg home and away. Tim yang menang akan lolos ke final sekaligus promosi.

Selain final, yang dimainkan dua leg, ada laga perebutan tempat ketiga antara tim yang kalah di semifinal. Nantinya, tim peringkat ketiga juga akan promosi ke Liga 1.

(TRIBUN KALTENG)

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved