Mata Lokal Memilih
Kisah di Balik Rencana Kader PDIP Budiman Sudjatmiko Sepanggung dan Dukung Capres Prabowo Subianto
Beredar kabar Budiman Sudjatmiko bakal sepanggung dan memberi dukungan kepada Prabowo Subianto untuk maju ke Pilpres 2024, pekan depan
TRIBUNKALTENG.COM - Terungkap kisah di balik kunjungan kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Budiman Sudjatmiko ke rumah bakal capres Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Pertemuan Budiman Sudjatmiko yang sebelumnya aktif di Partai Rakyat Demokratik (PRD) dan berseberangan dengan Prabowo Subianto itu sempat menjadi perbincangan banyak orang.
Kabarnya, Budiman Sudjatmiko dipanggil DPP PDIP selepas pertemuan itu, namun dia mengaku tidak mendapat sanksi.
Kini beredar kabar Budiman Sudjatmiko bakal sepanggung dan memberi dukungan kepada Prabowo Subianto untuk maju ke Pilpres 2024, pekan depan.
Baca juga: Kabar Surya Paloh Cawapres Anies Kejutkan Demokrat dan PKS, Survei: Ganjar Pilihan Emak-emak
Baca juga: Yusril Yakin Prabowo Menang Pilipres 2024 Didukung PBB, Muhaimin Sebut PKB Tetap Bareng Gerindra
Baca juga: Muhaimin Lobi Kikil Khas Jombang Bareng Puan Maharani, Soal Koalisi Bicara Dulu ke Prabowo Subianto
Rencana itu diungkapkan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Hashim Djojohadikusumo.
Menyinggung rencana tersebut, kader PDIP yang menjabat Wakil Koordinator Tim Relawan Pemenangan Ganjar Pranowo, Adian Napitipulu menanggapinya secara santai.
Dia mengatakan akan berkomentar setelah Budiman dan Prabowo benar-benar satu panggung pada pekan depan.
"No comment, kita lihat aja dulu," kata Adian Napitupulu saat bertandang ke Kantor Tribunnews, di Palmerah, Jakarta, Kamis (10/8/2023).
Budiman Sudjatmiko dan Adian Napitupulu adalah sesama aktivis 98 yang berperan besar menggulingkan rezim Orba.
Kisah pertemuan Budiman dan Prabowo
Selain mengungkap rencana sepanggung dan pemberian dukungan, Hashim juga mengungkapkan kisah di balik pertemuan Budiman Sudjatmiko dan Prabowo Subianto.
Saat itu, kata Hashim, Budiman meminta untuk bertemu dirinya untuk membahas dukungan tersebut.
Hashim mengaku awalnya tidak percaya saat Budiman mengaku ingin mendukung Prabowo menjadi capres.
Sebab, Prabowo memang kerap kali kena tipu dan dijebak oleh pendukungnya sendiri.
"Saya takut jangan-jangan kawan baik, orang baik namanya Budiman dan teman temannya akan jebak kami juga lagi. Dua kali dia ketemu asisten saya dulu. Lalu dia (asisten) melapor tampaknya ini bukan jebakan. Tampaknya ini sungguh-sungguh," kata Hashim dalam diskusi Pembekalan Materi dan Konsolidasi Relawan Prabowo dalam kanal Prabowo Digital Team, Kamis (10/8/2023).
Prabowo Subianto
Budiman Sudjatmiko
Adian Napitupulu
Partai Gerindra
Hashim Djojohadikusumo
PDIP
Ganjar Pranowo
Tribunkalteng.com
| Agustiar Sabran Kunjungi Kantor Tribun Kalteng, Tegaskan Peran Penting Media |
|
|---|
| KPU Kotim Buka Pendaftaran Bacalon Bupati dan Wabup, M Rifqi: Pendaftaran Dibuka Selama 3 Hari |
|
|---|
| KPU Kalteng Kerjasama dengan Pers Tingkatkan Partisipasi Pemilih dan Sebarkan Informasi Pilkada |
|
|---|
| KPU Kalteng Tunggu Petunjuk KPU RI Terkait Pemberlakuan Putusan MK |
|
|---|
| Pengamat Politik: Putusan MK Buka Peluang Lima Poros di Pilgub Kalteng 2024 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.