Timnas Indonesia

Pratama Arhan Bahas Masa Lalu di Threads, Asnawi Mangkualam Sebut Google

Asnawi Mangkualam saat tahu Pratama Arhan bahas masa lalu di aplikasi Threads.

Penulis: Nor Aina | Editor: Nia Kurniawan
Instagram @pssi)
Asnawi dan Arhan. Reaksi Asnawi Mangkualam saat Pratama Arhan bahas masa lalu di Threads. 

TRIBUNKALTENG.COM - Inilah reaksi Asnawi Mangkualam saat tahu Pratama Arhan bahas masa lalu di aplikasi Threads.

Aplikasi terbaru Threads, sekarang ini ramai digunakan oleh masyarakat dan kalangan artis, aktor hingga pesepakbola.

Salah satu pemain sepak bola Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan juga ikut menggunakan aplikasi Threads tersebut.

Namun, cuitan Pratama Arhan di Threads baru-baru ini sontak membuat eks pemain PSM Makassar bereaksi.

Dalam cuitan Threadsnya terbaru ini, Pratama Arhan terlihat menyapa pengikutnya.

Tak hanya menyapa biasa saja, menariknya, pemain Tokyo Verdy itu juga membahas mengenai masa lalu.

“Pagi semua. Semua orang punya masa lalu, tapi tidak semua orang bisa nerima masa lalunya!!!,” tulis Pratama Arhan menyapa pengikutnya di Threads.

Mengetahui hal itu, sebagai rekan di Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam pun sontak dibuat bereaksi.

Bukan malah menyapa balik, pemain Jeonnam Dragons ini justru menduga kata-kata tersebut di ambil Arhan melalui laman Google.

“Ini quotes nya dari google yaa ?,” tanya Asnawi Mangkualam yang bereaksi.

—— Reaksi Asnawi Mangkualam saat Pratama Arhan bahas masa lalu, (Threads @asnawi_bhr)

Reaksi Asnawi terhadap temannya itu pun membuat warganet tertawa terbahak-bahak.

“Menangis udh cape⊃2; bikin status malah dibongkar tmnnya (dua emoji tertawa terbahak-bahak),” balas akun @anisaynf_.

“Nawi pagi pagi bisa aja bikin ketawa,” balas akun @pisceswe.

“Kocak amat dah (satu emoji tertawa terbahak-bahak),” balas akun @hhhhuuuuffffttttt.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved