Liga Italia
Pioli Ultimatum AC Milan Soal Syarat Pemain Baru, Kapten Manchester City Selangkah Lagi Gabung
Di sisi lain, Kapten Manchester City, Ilkay Gundogan dikabarkan tinggal selangkah lagi bergabung ke AC Milan
TRIBUNKALTENG.COM - Usai membawa timnya lolos ke Liga Champions, Pelatih AC Milan, Stefano Pioli mengeluarkan ultimatum tentang syarat pemain baru yang boleh bergabung.
Di sisi lain, Kapten Manchester City, Ilkay Gundogan dikabarkan tinggal selangkah lagi bergabung ke AC Milan.
Ultimatum untuk mendapatkan pemain baru sesuai syaratnya dilontarkan Stefano Pioli karena dirinya ingin ada penguatan di skuad AC Milan.
Dengan cara itu, dia yakin AC Milan bisa lebih kompetitif di Liga Italia maupun Liga Champions.
Baca juga: Laga Akhir AC Milan, Ibrahimovic Tolak Tawaran Pioli dan Bersinarnya Rafael Leao di Liga Italia
Baca juga: Jadwal Live TV Timnas Indonesia vs Palestina dan Argentina dan Cara Link Beli Tiket, ini Kata PSSI
"Musim ini adalah kali pertama kami benar-benar mencoba kompetitif dalam dua kejuaraan," kata Pioli dikutip dari SempreMilan.
"Kami kekurangan sesuatu, hal itu sudah jelas."
"Jika kami ingin menjadi kompetitif untuk mencoba memenangi Liga Italia dan tampil lebih baik di Liga Champions, jelas sekali skuad ini perlu bertambah kuat."
"Kami butuh pemain kuat untuk menaikkan level tim."
Sekali lagi Pioli menegaskan perlu ada tambahan kekuatan buat pasukannya.
Tetapi, sang pelatih tidak menjabarkan detail posisi pemain yang dimauinya.
Pria 57 tahun itu hanya mengungkapkan jenis pemain yang diinginkannya direkrut AC Milan pada musim panas nanti.
"Kuat dan yang paling penting, pemain-pemain yang cerdas," tegas Stefano Pioli.
"Saya tidak peduli apakah dia pemain yang kuat di kaki kanan atau kaki kiri, tinggi atau kecil, yang penting dia cerdas."
"Tidak ada urusannya apakah mereka berusia 18, 25, atau 30 tahun."
Baca juga: Gabung Raffi Ahmad, Transfer Kejutan RANS FC Dibanding PSIS Semarang dan Persib di Liga 1
Baca juga: Live Indosiar! Jadwal Streaming Bali United vs PSM Makassar Playoff Liga Champions Asia 2023
"Mereka harus mampu bermain di level yang tertentu."
"Kami bukan lagi AC Milan yang bahagia dengan finis di posisi keenam."
"Kami ingin kompetitif di Italia dan Eropa."
Satu penguatan yang kabarnya sudah hampir pasti didapatkan AC Milan di bursa transfer musim panas adalah Daichi Kamada.
Gelandang asal Jepang itu dirumorkan sudah akan menjalani tes medis pada pekan depan.
Daichi Kamada digaet AC Milan secara gratis setelah kontraknya di Eintracht Frankfurt habis.
Di AC Milan, Daichi Kamada bakal dikontrak selama 4 tahun dengan gaji 3 juta euro per musim.
"Kamada bukan pemain AC Milan, saya tidak bisa berkomentar."
"Saya tahu dia pemain yang cerdas, saya tahu dia dengan baik," pungkas Pioli.
Ilkay Gundogan
Selain Daichi Kamada, AC Milan dikabarkan sudah memasusi tahap negosiasi akhir untuk mendatangkan Kapten Manchester City, Ilkay Gundogan.
Dia hampir pasti angkat kaki dari Etihad Stadium.
Ilkay Gundogan akan berstatus bebas transger setelah kontraknya berakhir musim panas ini.
Pemain berusia 32 tahun ini bergabung ke Manchester City pada 2016 dari Borussia Dortmund.
Sejak saat itu, pemain asal Jerman itu telah mencatatkan lebih dari 300 penampilan bersama tim besutan Pep Guardiola dengan mengemas 58 gol.
Selain AC Milan, Ilkay Gundogan juga dirumorkan bakal bergabung ke Barcelona.
Hingga kini, Ilkay Gundogan enggan mengungkapkan masa depannya bila lepas dari Manchester City.
Dia mengatakan sedang konsentrasi menghadapi final Liga Champions, 10 Juni 2023.
Di final Liga Champions, Manchester City akan menghadapi Inter Milan. (*)
( Bolasport.com / Tribunkalteng.com )
| HASIL Liga Italia AC Milan vs AS Roma Picu Gasperini Sentil Dybala, Svilar: Memalukan |
|
|---|
| KLASEMEN Liga Italia Hasil Akhir Cremonese vs Juventus Skor 1-2, Gawang Emil Audero Jebol |
|
|---|
| LINK Live Score Hasil Cremonese vs Juventus, Kiper Timnas Indonesia Starter |
|
|---|
| Jelang AS Roma vs AC Milan di Liga Italia Serie A, Kenangan Bryan Cristante |
|
|---|
| Kontrak Baru Dybala di AS Roma Liga Italia, Nasib Kompatriot Lionel Messi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.