Liga 1 2023
Calon Pemain Baru PSIS Semarang Pernah Bermasalah Soal Umur di Piala AFF, Gilbert Pilih Menunggu
Berdasar jejak rekamnya, Gali Freitas dikenal sebagai pemain kontroversial bahkan pernah bermasalah soal umur
TRIBUNKALTENG.COM - Santer beredar kabar, pemain Timnas Timor Leste Gali Freitas makin "dekat" dengan klub Liga 1 2023, PSIS Semarang.
Berdasar jejak rekamnya, Gali Freitas dikenal sebagai pemain kontroversial bahkan pernah bermasalah soal umur saat membela Timnas Timor Leste mengikuti Piala AFF.
Sementara pelatih, PSIS Semarang Gilbert Agius memilih menunggu secara resmi pengumuman manajemen tim soal bergabung tidaknya Gali Freitas ke tim yang dibesutnya untuk Liga 1 2023.
Gali Freitas tak hanya pernah menggegerkan sepak bola Indonesia tetapi juga Asia Tenggara setelah diduga memiliki dua identitas dengan umur berbeda.
Baca juga: Kode Gilbert Agius untuk Pemain ASEAN PSIS Semarang, Gali Freitas Disebut Snex dan Panser Biru
Baca juga: Sindiran Pratama Arhan di Unggahan Marselino Ferdinan, Eks PSIS Semarang: Enaknya
Baca juga: Klub Ini Lawan Pertama Skuat Baru PSIS Jelang Liga 1, Jajal Tim Liga 3, Liga 2 dan Tim Thailand
Berawal dari dugaan pencurian umur yang dilakukan Gali Freitas pada Piala AFF U15 2019, Timnas Timor Leste sempat menjadi pesaing sengit Indonesia di fase grup.
Tepatnya di laga ketiga fase grup, Indonesia lebih dulu mencetak gol lewat aksi Marselino Ferdinan menit ke-45 sebelum disamakan Gali Freitas pada menit ke-56.
Sosoknya juga tampil paling menonjol ketimbang pemain lain, hingga muncul isu yang menyebut Gali Freitas melakukan pencurian umur di tengah turnamen.
Usianya dituduh sudah lebih dari 15 tahun saat tampil di Piala AFF U15 2019, tuduhan ini bukan tanpa alasan dengan dasar riwayat bermain di Piala AFF 2018.
Dengan nama dan perawakan hingga postur tubuh yang sama, Gali Freitas di skuad Timnas Timor Leste pada ajang itu sudah berusia 22 tahun.
Dari situlah muncul dua versi umur Gali Freitas, pertama bersumber dari laman resmi Transfermarkt dan situs resmi Piala AFF yakni lahir pada 31 Desember 1996.
Sementara versi kedua berdasarkan data dari Wolrd Football, di mana data Gali Freitas menyebutkan sang pemain lahir pada 31 Desember 2004.
Myanmar sempat melancarkan protes dan mengajukan keberatan kepada AFF, investigasi pun dilakukan sebagai bentuk respons dari keberatan itu.
Namun hasilnya tak diketahui, hingga pada Piala AFF 2020 yang digelar tahun lalu Gali Freitas kembali masuk timnas senior Timor Leste.
Untuk ajang kali ini Gali Freitas tercatat sebagai pemain kelahiran 31 Desember 2004, jika merujuk data tersebut usia pemain kontroversi ini baru menginjak 18 tahun.
Gabung PSIS Semarang?
| TV Online Indosiar, Link Live Streaming Madura United vs Persib Bandung Final Liga 1 Pukul 19.00 Wib |
|
|---|
| Live Gratis Indosiar, Link Streaming Borneo FC vs Bali United TV Online Liga 1 Pukul 19.00 Wib |
|
|---|
| Bobotoh Diminta Berdoa Jelang Madura United vs Persib Bandung, Ini H2H Calon Juara Liga 1 2023 |
|
|---|
| Prediksi Borneo FC vs Bali United Penentu Juara 3 Liga 1 Live TV, Madura United vs Persib di Final |
|
|---|
| Kondisi Persib Bandung dan Borneo FC Disentil Pelatih Bali United, Jelang Final Liga 1 Live Indosiar |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.