SEA Games 2023

Saatnya Menang, Jadwal Voli Putri SEA Games 2023 Indonesia vs Malaysia Hari Ini Streaming MNC TV

Rabu (10/5/2023) hari ini, tim bola voli putri Indonesia akan kembali bertanding di SEA Games 2023, melawan Malaysia

Editor: Dwi Sudarlan
PP PBVSI
Tim voli putri Indonesia untuk SEA Games 2023, Rabu (10/5/2023) hari ini bakal melawan Malaysia setelah kemarin kalah dari Thailand. 

TRIBUNKALTENG.COM - Rabu (10/5/2023) hari ini, tim bola voli putri Indonesia akan kembali bertanding di SEA Games 2023, melawan Malaysia, dapat disaksikan melalui siaran langsung MNC TV.

Duel Indonesia vs Malaysia di cabor (cabang olahraga) voli putri SEA Games 2023 ini selain Live MNC TV juga dapat ditonton lewat Live Streaming TV Online melalui Live Streaming RCTI plus, mulai pukul 12.00 WIB.

Link Live Streaming pertandingan voli putri Indonesia vs Malaysia dapat diakses melalui tautan yang ada di artikel ini.

Ini adalah laga kedua setelah Selasa (9/5/2023) petang kemarin harus mengakui keunggulan juara bertahan Thailand.

Baca juga: Hasil Voli Putri SEA Games 2023, Indonesia Tidak Berdaya Hadapi Thailand, Wilda cs Takluk 0-3

Diharapkan duel Indonesia vs Malaysia akan menjadi ajang kebangkitan untuk meraih kemenangan di penyisihan Grup A voli putri SEA Games 2023.

Laga ini juga menjadi pertaruhan bagi tim Indonesia untuk bisa menjaga peluang lolos ke semifinal. 

Hanya kemenangan yang wajib diraih Wilda Nurfadhilah cs dalam duel melawan Malaysia.

Sebaliknya, bila sampai kalah, maka peluang Merah Putih meraih medali di cabor voli putri SEA Games 2023, terancam.

Pasalnya, pada laga melawan Thailand, Timnas Indonesia kalah telak 0-3 (16-25, 16-25, 16-25).

Sementara Malaysia pada laga perdana mengalahkan Myanmar 3-0 (25-14, 25-16, 25-13).

Pada SEA Games 2023 ini, tim bola voli Indonesia yang dibesut Alim Suseno menargetkan meraih medali perak.

Adapun juara bertahan adalah Thailand yang memang dikenal sebagai ratu voli Asia Tenggara dengan koleksi 15 medali emas SEA Games.

Gelar juara voli putri SEA Games selalu dikuasai Thailand sejak 1995 sampai edisi 2021 yang diselenggarakan di Vietnam tahun lalu.

Klasemen Voli Putri Sea Games 2023

Grup A

1. Thailand | 1 | 1 | 0 | 3:0 | 3 poin

2. Malaysia | 1 | 1 | 0 | 3:0 | 3

3. Indonesia | 1 | 0 | 1 | 0:3 | 0

4. Myanmar | 1 | 0 | 1 | 0:3 | 0

Grup B

1. Vietnam | 1 | 1 | 0 | 3:0 | 3 poin

2. Filipina | 0 | 0 | 0 | 0:0

3. Kamboja | 0 | 0 | 0 | 0:0

4. Singapura | 1 | 0 | 1 | 0:3 | 0

Pemain timnas voli putri Indonesia di SEA Games 2023

1. Megawati Hangestri Pertiwi - Jakarta Pertamina Fastron

2. Nandita Ayu Salsabilla - Bandung BJB Tandamata

3. Ratri Wulandari - Jakarta BIN

4. Hany Budiarti - Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia

5. Mediol Stiovanny Yoku - Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia

6. Aulia Suci Nurfadila - Jakarta BIN

7. Wilda Siti Nurfadhilah - Bandung BJB Tandamata

8. Myrasuci Indriani - Jakarta BIN

9. Agustin Wulandhari - Jakarta Pertamina Fastron

10. Shintia Alliva Mauludina - Jakarta BIN

11. Tisya Amalia Putri - Jakarta BIN

12. Arneta Putri Amelian - Jakarta Pertamina Fastron

13. Yulis Indahyani - Bandung BJB Tandamata

14. Dita Azizah - Jakarta Pertamina Fastron

Tim Pelatih

Alim Suseno

Robby Meliala

Pedro B Lilipaly

Link Live Streaming Indonesia vs Malaysia, voli putri SEA Games 2023 hari ini

LINK 

 

 

Sumber: Tribun Kalteng
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved