Techno

Bocoran Spesifikasi dan Harga Oppo Find N2 Flip 5G, Serupa Samsung Galaxy Z Flip 4

Oppo juga akan menghadirkan smartphone lipat terbarunya di Indonesia, yakni Oppo Find N2 Flip 5G. Serupa Samsung Galaxy Z Flip 4.

Penulis: Nor Aina | Editor: Nia Kurniawan
oppo.com
Foto Oppo Find N2 Flip 5G. Akan hadir di Indonesia, ini bocoran spesifikasi dan harga Oppo Find N2 Flip 5G, sudah bisa registrasi pemesanan di website Oppo Indonesia. (oppo.com) 

Seperti smartphone Oppo keluaran terbaru, Oppo Find N2 Flip 5G didukung sistem operasi (OS) Android 13 yang dipoles dengan tampilan antarmuka ColorOS 13.0.

Dari segi fitur pendukung lainnya yang ada di Oppo Find N2 Flip 5G mencakup pemindai sidik jari (fingerprint) yang sudah dibenamkan bersama dengan tombol power.

Mengacu dari website Oppo Indonesia, Oppo Find N2 Flip 5G menghadirkan varian warna ungu terang bulan dan astral hitam.

Dari website resmi China, kisaran harga Oppo Find N2 Flip 5G yang mengusung memori berkapasitas 8/256 GB dibanderol 6.000 yuan atau sekira Rp 13,2 jutaan.

Sementara harga Oppo Find N2 Flip 5G yang dijual di pasar global, Inggris, dibanderol 849 Euro atau berkisar Rp 13,8 jutaan. (*)

(Tribunkalteng.com/Nor Aina) 

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved