Liga 1 2023
Local Pride Plus Ryo Fujii di Laga Barito Putera vs PSIS Semarang di Liga 1, Ini Kondisi Fortes
Live Streaming Indosiar, PSIS Tanpa Fortes dan Marukawa, Local Pride Plus Ryo Fujii di Laga Barito Putera vs PSIS Semarang di Liga 1 2023
TRIBUNKALTENG.COM - Saksikan laga seru Liga 1 2023 malam ini antara Barito Putera vs PSIS Semarang di Stadion Demang Lehman (SDL) Martapura, Minggu (26/3/2023) malam.
PSIS Semarang membuat kejutan dengan tidak memasukkan Taisei Marukawa dan Carlos Fortes dalam skuad yang akan bertandang ke Kalimantan Selatan.
"Beberapa pemain seperti Adi Satryo, Ucil, Dewa, Hulk, Luthfi, David, Marukawa, Fortes tidak dibawa karena masih membutuhkan waktu recovery yang lebih karena jadwal yang padat sebelumnya dan jadwal padat ke depan," tulis akun instagram PSIS Semarang.
Namun PSIS Semarang masih memiliki pemain asing seperti Ryo Fujii di daftar skuad. Tetapi penampilan Ryo Fujii saat ini masih belum memenuhi ekspetasi para pendukung PSIS Semarang.
Laga Barito Putera vs PSIS Semarang disiarkan langsung di Indosiar. Untuk live streaming Indosiar bisa diakses di live streaming tv online vidio.com mulai pukul 20.30 Wib.
Baca juga: AS Roma Incar Kapten Timnas Spanyol, AC Milan Jadi Saingan Mourinho Cari Pengganti Tammy Abraham
Baca juga: Hasil Spanyol vs Norwegia Kualifikasi Euro 2024, Lawan Minus Erling Haaland, Tim Matador Pesta Gol
Sedangkan Pelatih Barito Putera Rahmad Darmawan berambisi meraih poin penuh. Barito Putera telah melakukan simulasi pertandingan di jam yang sama, agar seluruh pemain bisa beradaptasi dengan kondisi yang sama pada saat bertanding nanti.
"Dengan yang pertama asupan makanan pasca buka puasa, apa yang paling tepat untuk menghadapi pertandingan pada pukul setengah sepuluh malam, dan itu kita lakukan tadi malam," Ucap Coach RD.
RD juga sudah meyampaikan kepada dokter tim juga, hal apa yang perlu mereka siapkan.
"Atau yang tadi malam kalau main merasa buka puasanya terlalu banyak makan, maka hari ini harus dikurangi, maka itu yang akan kita lakukan, Tujuannya untuk bisa mengevaluasi dengan cepat apa yang harus mereka lakukan pada matchday pada waktu bertanding yang berbeda dari match biasa, itu untuk adaptasi," jelasnya.
Untuk kondisi keseluruhan pemain, disampaikannya semua pemain dalam keadaan baik dan siap untuk diturunkan pada pertandingan melawan PSIS Semarang.
"Kecuali Ryota Noma dan Fahmi. Tapi yang lainnya siap dipertandingan besok," bebernya.
Selain itu RD juga mengatakan bahwa dirinya telah mengingatkan kepada seluruh pemain, agar pemain bisa mengatur ritme dan bisa lebih tenang ketika ada peluang-peluang yang harus dieksekusi menjadi gol.
"Karena jujur kemarin itu pertandingan terakhir Barito ketika melawan Persis Solo, banyak sekali peluang yang kita dapatkan. Bahkan berhadapan dengan kiper itu sampai tiga kali seingat saya, tapi sayang hilang begitu saja peluang. Karena faktor terburu-buru mungkin, dan ada hal yang tidak tidak bisa mengatur ritme saat berhadapan dengan penjaga gawang. Itu penekanan saya kepada pemain, kapan mereka harus cepat, kapan mereka harus bisa mengatur ritme," tandasnya.
* Nasib Ryo Fujii yang Dirumorkan Didepak PSIS Semarang, Tak Seindah Taisei Marukawa di Liga 1 2023
Nasib gelandang asing PSIS Semarang, Ryo Fujii tak seindah Taisei Marukawa di Liga 1 2023.
Ryo Fujii kabarnya akan didepak PSIS Semarang karena tak mampu menyumbangkan assist maupun gol, berbanding terbalik dengan pemain PSIS asal Jepang lainnya yakni Taisei Marukawa yang telah menyumbangkan assist dan gol untuk Mahesa Jenar
Sebelum gabung PSIS Semarang, Ryo Fujii malang melintang di luar negeri.
Pada tahun 2014, bergabung dengan LA Galaxy Academy sebagai akademi pertamanya dalam sepak bola.
Ryo Fujii beberapa kali ditransfer ke berbagai klub, seperti UCBS Gauchos, LA Galaxy II, Nykoping, Global FC, dan Kaya FC-Iloilo yang menjadi klub terakhir sebelum bergabung ke PSIS Semarang.
Sebagai pemain asing yang didatangkan dari Jepang, Ryo Fujii tentu langsung mendapatkan tempat utama di line up PSIS Semarang dan membuat posisi Luthfi Kamal tergusur.
Hal ini dapat dibuktikan melalui susunan pemain di beberapa pertandingan terakhir yang mencatatkan Ryo Fujii sebagai gelandang bertahan.
Ryo Fujii selalu dikritik karena performanya tak sesuai ekspetasi.
Ryo Fujii didatangkan PSIS Semarang di bursa transer pertengahan musim 2022/2023.
Tepatnya, pemain berpaspor Jepang tersebut didatangkan PSIS Semarang per-13 Januari 2023 dari klub Liga Filipina, Kaya FC-Iloilo.
Baca juga: Hasil Badminton Swiss Open 2023, Cedera Saat Tanding, Apriyani/Fadia Lepas Kans Juara Ganda Putri
Ia didatangkan PSIS Semarang untuk mengisi satu di antara slot asing setelah Jonathan Cantillana dan Alie Sesay dilepas.
Panser Biru dan Snex berharap, sosoknya bisa membawa PSIS Semarang ke papan atas di putaran kedua Liga 1 2022/2023.
Namun sayang, penampilannya jauh dari harapan dan membuat Panser Biru dan Snex kecewa.
Padahal, Ryo Fujii kerap dimainkan reguler oleh PSIS Semarang di putaran kedua Liga 1 2022/2023.
Penampilannya di lapangan hijau membuat lini tengah PSIS Semarang redup dan gagal membawa hasil positif untuk timnya.
Ryo Fujii telah mencatatkan 11 pertandingan atau 837 menit bermain tanpa membukukan satu pun gol ataupun assist.
(TRIBUN KALTENG)
PSIS Semarang
Barito Putera
Taisei Marukawa
Ryo Fujii
Carlos Fortes
Liga 1 2023
Live Streaming Indosiar
| TV Online Indosiar, Link Live Streaming Madura United vs Persib Bandung Final Liga 1 Pukul 19.00 Wib |
|
|---|
| Live Gratis Indosiar, Link Streaming Borneo FC vs Bali United TV Online Liga 1 Pukul 19.00 Wib |
|
|---|
| Bobotoh Diminta Berdoa Jelang Madura United vs Persib Bandung, Ini H2H Calon Juara Liga 1 2023 |
|
|---|
| Prediksi Borneo FC vs Bali United Penentu Juara 3 Liga 1 Live TV, Madura United vs Persib di Final |
|
|---|
| Kondisi Persib Bandung dan Borneo FC Disentil Pelatih Bali United, Jelang Final Liga 1 Live Indosiar |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kalteng/foto/bank/originals/pemain-asing-PSIS-Semarang-di-Liga-1-2023-Ryo-Fujii-dan-Carlos-Fortes.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.