Liga 1 2022
Jelang Jadwal Liga 1, Bos PSIS Mendadak Bicara Gaji, Suporter Ingin 2 Pemain Ini Susul Duje dan Tibo
Di tengah kabar bakal segera bergulirnya kembali Liga 1 2022, CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi mendadak menyentil gaji para pemain
Yoyok Sukawi menegaskan meskipun Liga 1 2022 libur, para pemain akan tetap menerima gaji penuh asalkan memenuhi syarat dari manajemen PSIS Semarang
TRIBUNKALTENG.COM - Di tengah kabar bakal segera bergulirnya kembali Liga 1 2022, CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi mendadak menyentil gaji para pemainnya.
Juga santer berhembus kabar bakal ada lagi pemain PSIS Semarang yang out menyusul Duje Javorcic dan Titus Bonai.
Seusai terpilih sebagai Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Frry Paulus melempar kode Liga 1 2022 bisa kembali bergulir tahun ini.
"Kami mulai besok akan melakukan proses perizinan. Dalam beberapa hari ke depan akan kita lihat," tegasnya, Selasa (15/11/2022).
Baca juga: Jadwal Liga 1 2022 Resmi Seusai Pertemuan PT LIB Selasa 15 November, ini Sikap PSM dan PSIS
Baca juga: Bukan Alie Sesay yang Out, PSIS Pulangkan Duje Javorcic, Suporter Justru Soroti Ahmad Resal
Baca juga: Disiarkan Indosiar Kini PT LIB Putuskan Liga 1 Tetap Main Malam, ini Kata Carlos Fortes di PSIS
Fery Paulus menyebut tanggal Paling realistis yang bisa menjadi tanggal dimulainya kembali Liga 1 2022 adalah 2 Desember 2022.
Setelah itu dilanjutkan Liga 2 2022.Â
Di tengah kabar yang menggembirakan itu, CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi menyentil soal pembayaran gaji pemainnya.
Yoyok Sukawi menegaskan meskipun Liga 1 2022 libur, para pemain akan tetap menerima gaji penuh asalkan memenuhi syarat dari manajemen PSIS Semarang.
Yakni, para pemain PSIS Semarang harus serius terus berlatih meski tidak ada pertandingan yang dilakoni.
"Kami tetap memberikan hak kalian secara penuh. Meski Liga 1 tak ada pertandingan," kata CEO PSIS Yoyok Sukawi dikutip dari akun Instagram @psisofficial.Â
Yoyok Sukawi yang juga anggota EXCO PSSI ini juga meminta para pemain tim berjuluk Mahesa Jenar ini bersikap profesional.
"Kami terus menggaji kalian. Jadi kami minta kalian tetap berlatih keras. Fisik harus bagus, mental juga harus bagus. Kami ingin penampilan kalian pada level top performa saat kompetisi diputar lagi," ujarnya.
 Syarat ini diajukan manajemen karena performa PSIS Semarang di Liga 1 2022 belum menggembirakan.
Liga 1 2022
PSIS Semarang
Yoyok Sukawi
Duje Javorcic
Titus Bonai
Tribunkalteng.com
berita Tribun Kalteng
Klasemen Hasil Liga 1 2022 Usai PSS Bungkam RANS, Derby Papadaan Borneo FC vs Barito Putera Seri |
![]() |
---|
Jadwal Baru Persib Bandung Januari 2023 Ditunggu PSIS Semarang dan PSS Sleman, Lokasi Belum Jelas |
![]() |
---|
Hasil Skor Akhir PSIS Semarang vs Arema FC, Ada Peran Carlos Fortes, Mahesa Jenar 3 Poin di Liga 1 |
![]() |
---|
Cara Nonton Streaming Borneo FC vs Barito Putera tak Live Indosiar Hari ini Liga 1 Jam 18.30 WIB |
![]() |
---|
Cara Nonton Link Live Streaming PSS Sleman vs RANS, Liga 1 tak Live Indosiar Jam 18.15 WIB Hari ini |
![]() |
---|