Selebrita
Tak Lagi Jadi 'Pembantu' di Tukang Ojek Pengkolan, Intip Kehidupan Rheiny Octavia saat Ini
Inilah kabar Rheiny Octavia, Linda si pembantu Mbak Monica yang kini tak pernah muncul di sinetron Tukang Ojek Pengkolan
Penulis: Nor Aina | Editor: Rahmadhani
TRIBUNKALTENG.COM - Bagaimanakah kabar Linda si pembantu Mbak Monica yang kini tak pernah muncul di sinetron Tukang Ojek Pengkolan ?
Dalam cerita, Linda merupakan seorang pembantu Mbak Monica, yang diperankan Rheiny Octavia.
Sejak itulah nama Rheiny Octavia dikenal saat membintangi sinetron Tukang Ojek Pengkolan alias TOP.
Rheiny Octavia sendiri baru bergabung di sinetron Tukang Ojek Pengkolan pada Oktober 2019.
Sekira pada Desember 2019, wajah Rheiny Octavia memiliki peran sebagai Linda ini mulai jarang terlihat.
Lantaran Stephanus Tjieproet si pemeran Cipto telah dipulangkan atau dipecat oleh Mbak Monica yang diperankan Dewi Natalia Pasha O'Neill.
Di sisi lain, pemeran Linda, Rheiny Octavia pun tak mengunggah apapun soal penyebab dirinya jarang muncul di Tukang Ojek Pengkolan.
Baca juga: Kabar Buruk Siti Badriah, Terpapar Covid-19 Varian Omicron, Simak Kronologi Istri Krisjiana Tertular
Ia bahkan tak memberikan alasan mengapa dirinya tidak berperan di sinetron Tukang Ojek Pengkolan.
Kabar terbaru, kini Linda diperankan Rheiny Octavia sudah tidak pernah muncul di sinetron Tukang Ojek Pengkolan.
Meski tak tampil di TOP, ternyata di tahun 2020, Rheiny Octavia tampil di sinetron Bawang Putih Berkulit Merah di televisi ANTV.
Menjadi pemeran pendukung, Rheiny Octavia berperan sebagai Lia.
Rheiny Octavia juga sempat tampil di sinetron Aku Hanya Ingin Dicintai.
Dalam sinetron itupun, Rheiny Octavia hanya sebagai pemeran pendukung yang memerankan sosok Mona atau teman dari Nanda.
Tak hanya itu, wajah cantik Rheiny Octavia kini ternyata menghiasi layar kaca lewat iklan yang ia bintangi.
Hal itu nampak diketahui melalui Instagramnya @rheinyoctavia dikutip Tribunkalteng.com, Jumat (4/2/2022).