Liga 1 2022

Skema Persis Solo Datangkan Pemain Asing Baru untuk Liga 1, Laskar Samber Nyowo Sudah Mulai Gerak

Dengan modal besar, Persis Solo didukung pemilik saham terbesar Menteri BUMN Erick Thohir, sudah ancang-ancang pemain asing yang direkrut untuk Liga 1

Editor: Rahmadhani
Instagram Mahendra Agakhan Thohir
Mahendra Agakhan Thohir, Presiden Komisaris Persis Solo 

TRIBUNKALTENG.COM - Menatap Liga 1 musim depan, Persis Solo terus bergerak melakukan pencarian pemain asing.

Dengan modal besar, dimana didukung pemilik saham terbesar Menteri BUMN Erick Thohir, Persis Solo sudah memiliki ancang-ancang pemain asing yang bakal direkrut.

Persis Solo adalah juara Liga 2 2021 yang promosi ke Liga 1 musim depan bersama RANS Cilegon FC dan Dewa United.

Setelah juara Liga 2, Laskar Samber Nyowo - julukan Persis Solo - kini mengalihkan bidikan mereka ke pemain asing.

Pasalnya, persaingan kompetisi di Liga 1 bakal dipenuhi oleh tim-tim besar dengan riwayat perekrutan pemain asing yang jempolan, seperti Persebaya, Persib, Arema, Persija, hingga Bali United.

Baca juga: Madura United Diserbu Tagar HarunaOut, Efek Situasi PSSI dengan Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia

Baca juga: Kondisi Skuat PSS Kontra Madura United, Saddam Gaffar Membaik, Beto Goncalves Jadi Perhatian Putu

Persis Solo pun tidak asal memilih para pemain asing yang bakal merumput musim depan.

Tim Laskar Sambernyawa memasang berbagai kriteria dan sudah siap dengan masalah yang harus dihadapi para pemain asing baru di sepakbola Indonesia.

Upaya mendatangkan pemain asing untuk Liga 1 musim depan mendapat tanggapan dari Mahendra Agakhan Thohir selaku Presiden Komisaris Persis Solo.

Pria yang akrab disapa Aga Thohir memastikan manajemen Persis Solo telah mempunyai strategi dalam mendatangkan pemain asing.

"Kita sudah mulai scouting, sebenarnya dari awal musim lalu, karena kebanyakan kontrak habis di bulan ini, baik di Eropa, Amerika Latin, dan Asia," kata Aga Thohir dikutip dari laman Tribun Solo.

"Jadi kita tentu punya beberapa nama dan sudah memiliki beberapa skema tentang pemain asing yang mau dibawa yang mana saja," tambahnya.

Menurutnya, ada dua model pemain asing yang bakal datang ke liga Indonesia.

Pertama adalah pemain asing yang sudah malang melintang di kasta teratas sepak bola Indonesia

Model pertama ini punya keunggulan dalam pengalaman.

Kedua adalah pemain asing yang belum pernah menginjakan kakinya di tanah air.

Untuk yang kedua wajib membuktikan kualitasnya dan wajib cepat beradaptasi dengan sepakbola Indonesia.

"Saya pikir kalau pemain asing di Indonesia punya pengalaman banyak," ujar Aga.

"Tapi kalau pemain asing yang belum pernah ke Indonesia, mereka punya antusiasme dan wajib kerja keras menunjukkan kemampuannya." lanjutnya.

"Jadi ada plus-minusnya, tergantung mau pilih yang mana," tegas Aga.

Erick Thohir, Menteri BUMN yang jug pemegang saham induk perusahaan Persis Solo bersama Irfan Bachdim, penyerang Persis Solo
Erick Thohir, Menteri BUMN yang jug pemegang saham induk perusahaan Persis Solo bersama Irfan Bachdim, penyerang Persis Solo (Instagram Erick Thohir)

* Siapkan Infrastruktur

Tak sekedar pemain baru untuk menambah kekuatan, klub yang sebagian sahamnya dimiliki Menteri BUMN Erick Thohir tersebut kini juga berkonsentrasi memperkuat infrastruktur penunjang.

Selain itu, Persis Solo juga tengah mempersiapkan tim putri.

Soal infrastruktur, Direktur Utama Persis Solo, Kaesang Pangarep memang sempat beberapa kali melempar sinyal terkait tak tersebut.

Sinyal pertama pernah dilemparnya pada medio sekira tanggal 1 Juli 2021.

Itu dilempar Kaesang melalui cuitan di akun Twitternya. Berikut isi cuitan Kaesang :

'Nyicil beli tanah sik'

Tak berhenti di situ, Kaesang seolah mempertegas maksud dari cuitan tersebut.

Melalui cuitan tambahan sebagai berikut :

'Trening senter'

Kaesang kembali melempar sinyal bila Persis Solo ingin memiliki training center ke depannya.

Baca juga: Masalah PSIS Diungkap Jelang Kontra Arema, Almeida Punya Motivasi Sudahi Rekor Buruk Singo Edan

Itu disampaikannya saat berada di Rumah Dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung, Sabtu (1/1/2022) dan mencuat di media sosial.

Akun Zona Persisku menjadi salah satu yang mengunggah perkataan Kaesang.

"Ya, kami ingin memiliki training ground. Nyari lokasi yang luas untuk dibangun lapangan sekaligus mes," ucap dia.

"Di Solo jelas gak mungkin, jadi nanti rencana di luar Solo," tambahnya.

Bila sinyal itu benar adanya, Persis bakal mengikuti jejak sejumlah klub Liga Indonesia.
Sebut saja, PSS Sleman, Bali United, dan PSG Pati Fc.

Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona pun belum bisa menyampaikan capaian training ground untuk saat ini.

"Saya belum bisa jawab sekarang. Nanti kalau udah ada kejelasan, saya kabarin aja," ujarnya kepada TribunSolo.com

Berita ini sudah tayang di Bolasport dengan judul Persis Solo Bicara Soal Kriteria Perekrutan Pemain Asing di Indonesia

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved