Piala Asia Wanita 2022
Ranking FIFA Timnas Putri Indonesia Jelang Jadwal Piala Asia 2022, Ungguli Singapura
Piala Asia Wanita 2022 dijadwalkan bakal bergulir pada 20 Januari – 6 Februari 2022 di India. Berikut ranking FIFA Timnas Indonesia Putri terkini.
TRIBUNKALTENG.COM - Jadwal Timnas Indonesia Putri di Piala Asia 2022. Kejuaraan Piala Asia Wanita 2022 dijadwalkan bakal bergulir pada 20 Januari – 6 Februari 2022 di India. Berikut ranking FIFA Timnas Indonesia Putri terkini.
Dikutip Tribunkalteng.com dari laman resmi FIFA.com berikut ranking FIFA Timnas Indonesia putri.
Ya, Timnas Indonesia Putri yang menempati posisi 94 di ranking FIFA sepakbola wanita, dengan mengumpulkan 1.236 poin.
Lalu ada Singapura yang menempati posisi ke-134 pada ranking FIFA, dengan pengumpulan 1.074 poin.
Baca juga: Tinggalkan Timnas Indonesia, Pratama Arhan si Bintang PSIS Semarang Temui Ibu yang Sakit di Blora
Data tersebut hingga update FIFA pada 10 Desember 2021 lalu, karena hingga saat ini FIFA belum melakukan pembaruan data.
Nah, di Piala Asia 2022 Timnas Indonesia Putri pun bakal turut serta dan masuk ke dalam grup B bersama dengan Australia, Thailand dan Filipina.
Ya, Timnas Indonesia Putri diracik pelatih Rudy Eka Priyambada memang telah menjalani pemusatan latihan di Stadion Madya, Jakarta sejak akhir 2021 silam.
Terakhir, Rani Mulyasari dkk. menjalani laga uji sebanyak dua kali menghadapi tim putri Arema FC.
Pada pertandingan tersebut, Timnas Wanita Indonesia menang 3-0 dan 1-0.
Jelang Piala Asia Sebanyak 12 timnas putri ambil bagian dalam turnamen edisi ke-20. Penyisihan Piala Asia Wanita 2022 dibagi tiga pool.
Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia Putri di Piala Asia 2022, si Kapten Persija Zahra Muzdalifah Jadi Perhatian
Timnas Putri Indonesia sendiri masuk ke dalam Grup B. Sekadar informasi, timnas putri Thailand dikenal kuat dan pernah lolos ke Piala Dunia Wanita dua kali edisi 2015 dan 2019.
Chaba Keuw, julukan timnas putri Thailand, pernah jadi juara Piala Asia Wanita pada edisi 1983. Rudy Eka menyebut timnya siap bersaing di Grup B melawan kontestan tangguh lain.
Saat ini, lanjut dia, Garuda Pertiwi tengah fokus mempersiapkan lawan terdekat yakni Australia. "Latihan hari ini kami belajar transisi dalam mengantisipasi permainan Australia," kata Rudy Eka.
Kini Pesepakbola wanita Zahra Muzdalifah yang merupakan gelandang Timnas Putri Indonesia jadi perhatian.
Pada laga melawan Singapura beberapa waktu lalu, Zahra Muzdalifah cs berhasil memenangkan pertandingan yang membawa Timnas Indonesia ke Piala Asia 2022 mendatang.
