Tips Kesehatan
Ragam Manfaat Buah Naga untuk Kesehatan, Bisa Meningkatkan Kekebalan Tubuh sampai Tangkal Diabetes
Inilah manfaat kesehatan dari buah naga, bisa untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh hingga menurunkan risiko diabetes.
Buah naga memiliki banyak antioksidan yang dapat membantu menetralkan radikal bebas dan dapat mencegah kanker.
Penelitian telah menunjukkan bahwa karotenoid dan betaxanthins yang ada dalam buah naga dapat menurunkan risiko kanker.
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa antioksidan dalam daging dan kulit buah naga putih dan merah menunjukkan efek antiproliferatif pada beberapa jalur sel kanker.
7. Mengobati demam berdarah
Bukti anekdotal menunjukkan bahwa mengonsumsi buah naga dapat membantu mengobati demam berdarah, yang mungkin disebabkan oleh aktivitas antivirus dari senyawa yang terdapat dalam buah naga.
Sebuah studi in vitro menemukan bahwa betacyanin dalam buah naga merah menunjukkan aktivitas antivirus melawan virus dengue tipe 2.
8. Mencegah anemia selama kehamilan
Buah naga merupakan sumber zat besi yang baik.
Dengan mengonsumsi buah naga, maka dapat membantu mencegah anemia defisiensi besi selama kehamilan.
Sebuah studi tahun 2017 melaporkan bahwa mengonsumsi jus buah naga merah dapat meningkatkan kadar hemoglobin dan eritrosit, yang dapat membantu mengobati anemia pada wanita hamil.
9. Mencegah endometriosis
Endometriosis adalah kelainan di mana jaringan endometrium yang biasanya membentuk lapisan rahim tumbuh di luar rahim.
Sebuah studi tahun 2018 menunjukkan bahwa ekstrak kulit buah naga merah dapat menghentikan perkembangan endometriosis.
10. Meningkatkan kesehatan kulit
Buah naga kaya akan antioksidan.
Dengan mengonsumsi buah naga maka dapat membantu menjaga kulit tetap kencang, membantu mempertahankan penampilan awet muda dan mencegah penuaan dini.
11. Meningkatkan kesehatan mata
Buah naga merupakan sumber yang kaya vitamin A dan vitamin esensial yang berperan penting dalam menjaga kesehatan mata.
Vitamin A menurunkan risiko katarak dan degenerasi makula terkait usia.
Sebagai informasi tambahan, berikut 3 jenis Buah Naga:
1. Pitaya blanca (Hylocereus undatus)
Ini adalah varietas buah naga yang paling umum.
Pitaya blanca memiliki kulit merah muda cerah, daging putih dan biji hitam kecil di dalamnya.
2. Pitaya amarilla (Hylocereus megalanthus)
Ini adalah varietas lain dari buah naga yang dikenal dengan buah naga kuning yang memiliki kulit kuning dengan daging buah berwarna putih dan biji hitam.
3. Pitaya roja (Hylocereus costaricensis)
Buah naga jenis ini memiliki kulit berwarna merah jambu kemerahan dengan daging buah berwarna merah atau merah jambu serta berbiji hitam.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Manfaat Kesehatan Buah Naga: Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh dan Menurunkan Risiko Diabetes
Manfaat Mengunyah Bawang Putih Panggang untuk Kesehatan Tubuh |
![]() |
---|
Manfaat Utama Jamu Beras Kencur Bagi Kesehatan Tubuh |
![]() |
---|
Tips Agar Minum Kopi Jadi Aktivitas yang Lebih Menyehatkan |
![]() |
---|
Ragam Manfaat Buah Naga untuk Kesehatan Tubuh, Bisa Tingkatkan Imunitas |
![]() |
---|
Info Kesehatan : Inilah 10 Manfaat Minum Air Putih saat Perut dalam Keadaan Kosong |
![]() |
---|