Berita Kapuas
BLT Dana Desa di Kecamatan Tamban Catur Kapuas Disalurkan
Pemerintah Kecamatan Tamban Catur telah menuntaskan penyaluran Bantuan Langsung Tunai yang bersumber dari anggaran Dana Desa (BLT-DD) tahap II Salur V
Editor: Edi Nugroho
TRIBUNKALTENG.COM, KUALAKAPUAS - Pemerintah Kecamatan Tamban Catur telah menuntaskan penyaluran Bantuan Langsung Tunai yang bersumber dari anggaran Dana Desa (BLT-DD) tahap II Salur VI Bertempat di kantor Desa Bandar Mekar, Kecamatan Tamban Catur, Rabu (21/10/2020).
Pada kesempatan tersebut Kepala Desa Bandar Mekar Syahmadi menyalurkan secara langsung BLT-DD Tahap II itu kepada perwakilan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Desa Bandar Mekar, Kecamatan tamban Catur.
Yang berarti Seluruh Desa Se Kecamatan Tamban Catur telah melaksanakan penyaluran BLT-DD Tahap II Salur 6 Bulan September.
Baca juga: VIDEO Truk dan Pikap Adu Kuat di Trafficlight Sarigadung Simpangempat Tanbu Kalsel
BLT-DD diperuntukan meringankan beban masyarakat di kala pandemi corona. Kades Bandar Mekar, Syahmadi mengharapkan bantuan ini dapat dipergunakan dengan sebaik baiknya KPM belanja sembako.
Kepala Seksi Pembangunan, Sunarno menyampaikan apresiasi yang sangat besar karena Desa Bandar mekar adalah desa terakhir yang menyalurkan BLT DD tahap II salur dan VI.
Ia menyampaikan juga bahwa harus ada Musdes khusus mengenai BLT DD tahap III untuk bulan Oktober sampai Desember 2020.
"Musdes khusus harus dilaksanakan agar semua pihak tidak saling menyalahkan dan kesimpulan dan sekaligus kesepakatan Musdes khusus dilaksanakan pada hari Senin 26 Oktober 2020 mendatang," tuturnya. (Tribunkalteng.com/Fadly SR)
VIDEO Mesjid Viral di Batola Kalsel, Tergenang Banjir Tapi Airnya Jernih |
![]() |
---|
VIDEO Polres Kapuas Resmikan Pasar Danau Mare Jadi Pasar Tangguh |
![]() |
---|
Pria Mantangai Kapuas Diringkus Polisi, Kedapatan Simpan Satu Paket Sabu |
![]() |
---|
Disiplinkan Protokol Kesehatan, Satgas GTTP Kapuas Razia Masker di Jalan Protokol, Pasar dan Kafe |
![]() |
---|
Peduli Korban Banjir di Kalsel, Relawan Lindungi Hutan Kabupaten Kapuas Salurkan Bantuan Ini |
![]() |
---|