Berita Kapuas
Bimtek Penginputan Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah Digelar Disdik Kapuas
Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas telah mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) penginputan RKAS kepada sekolah secara bertahap.
Editor: Edi Nugroho
TRIBUNKALTENG.COM, KUALAKAPUAS – Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas telah mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) penginputan RKAS kepada sekolah secara bertahap.
Ini dalam rangka mempercepat sekolah untuk menginput Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah (RKAS).
Dimana itu bersumber dari dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Afirmasi dan Kinerja Tahun Anggaran 2020.
Penginputan dilakukan sistem online melalui aplikasi yang telah disediakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia yakni Aplikasi Rencana Kegiatan Anggaran Sekolah (ARKAS).
Baca juga: Sambangi Ketua Panwascam, Polsek Kapuas Tengah Ajak Sukseskan Pilkada
Bimbingan Teknis pada Gelombang I lalu dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas H Suwarno Muriyat.
Ia menyampaikan bahwa dilaksanakannya kegiatan tersebut adalah untuk lebih memantapkan rencana kerja sekolah.
Karena jika perencanaan kerja atau kegiatan sekolah telah diinput pada ARKAS maka pelaksanaan juga dapat segera dilakukan.
"Dengan adanya bimtek diharapkan semuanya dapat lebih memantapkan rencana kerja untuk sekolahnya dan dapat segera mengiput kedalam ARKAS supaya pelaksanaan juga bisa segera dilaksanakan terlebih ini sudah memasuki bulan Oktober," ucapnya, Senin (12/10/2020).
Lebih lanjut, ia juga menegaskan bahwa kondisi pandemi bukan halangan untuk bekerja, yang terpenting tetap mengikuti protokol kesehatan.
"Bapak dan Ibu Kepala Sekolah maupun operator setelah diberi penjelasan tentang Petunjuk Teknis Bos Afkin 2020 diberi kesempatan juga untuk berkonsultasi kepada Tim Managemen Bos serta Pejabat Pengadaan Barang dan Jasa," ungkapnya.
Hal ini dimaksudkan agar pemanfaatan dana sejalan dengan regulasi serta efektif dan efisien dalam pengelolaan pendidikan di masa covid-19.
Saat ini, Kapuas masih dalam zona merah sehingga proses Belajar Dari Rumah (BDR) baik PJJ, Dalam Jaringan (Daring) maupun Luar Jaringan (Luring).
"Mari cermati ketentuan yang berlaku demi mencapai tujuan program Pendidikan Hebat, Kapuas Cerdas," pungkasnya. (Tribunkalteng.com/Fadly SR)
VIDEO Mesjid Viral di Batola Kalsel, Tergenang Banjir Tapi Airnya Jernih |
![]() |
---|
VIDEO Polres Kapuas Resmikan Pasar Danau Mare Jadi Pasar Tangguh |
![]() |
---|
Pria Mantangai Kapuas Diringkus Polisi, Kedapatan Simpan Satu Paket Sabu |
![]() |
---|
Disiplinkan Protokol Kesehatan, Satgas GTTP Kapuas Razia Masker di Jalan Protokol, Pasar dan Kafe |
![]() |
---|
Peduli Korban Banjir di Kalsel, Relawan Lindungi Hutan Kabupaten Kapuas Salurkan Bantuan Ini |
![]() |
---|