Kajian Islam
Duluan Nabi Adam atau Manusia Purba? Ini Jawaban Quraish Shihab
Alamul Qiradah sendiri merupakan istilah yang digunakan oleh Ibnu Khaldun untuk menggambarkan alam kera.

TRIBUNKALTENG.COM - Nabi Adam dalam ajaran agama. khususnya Islam, dikenal sebagai manusia pertama di dunia. Namun dalam sejarah, manusia pertama adalah manusia purba.
Ini menimbulkan pertanyaan, sebenarnya mana yang lebih dahulu ada di Bumi, Nabi Adam atau manusia purba?
Melalui Channel Youtube Najwa Shihab, Quraish Shihab mencoba menjawab pertanyaan tersebut.
"Dalam Alquran ada menceritakan tentang kejadian manusia. Namun juga diceritakan bahwa sebelum kejadian manusia (Nabi Adam) ini sudah ada makhluk-makhluk lain," ungkap Quraish Shihab dalam menit ke 7 detik 53 video tersebut.
"Tapi tidak diterangkan apa makhluk-makhluk lain itu. Boleh jadi, makhluk-makhluk lain itu manusia purba," imbuhnya.
Baca: Ini Taubat yang Dibaca Nabi Adam Selama 40 Tahun
Baca: Nurmagomedov Kontra Mayweather Jr Bakal Seru di Stadion Kejuaraan Sepak Bola Dunia di Rusia
Baca: Massa Ngamuk Dengar Isu Napi Tewas Setelah Ditangkap, Mapolsek Bendahara di Aceh Tamiang Dibakar
Menurut Quraish, ketika Alquran berbicara tentang manusia pertama ini, hanya dinyatakan bahwa diciptakan dari tanah. Selanjutnya, ada proses akhirnya dihembuskan ruh maka jadilah dia manusia.
"Mungkin itulah manusia modern," kata Quraish.
Namun, Quraish menjelaskan, Alquran tidak menjelaskan apa yang terjadi setelah tanah dan sebelum ditiupkan ruh.
"Kalau saya bisa beri gambaran seperti ini, kita punya alfabet A sampai Z. Saya sebut mulanya A, akhirnya Z. Ada gak antara A dan Z? Banyak," ucapnya.
"Alquran hanya menceritakan A dari tanah dan menceritakan Z dihembuskan ruh. Boleh jadi ada proses di sini," sambung Quraish.
Wirid dan Doa Setelah Shalat Lima Waktu dalam Bahasa Arab, Latin Berikut Artinya |
![]() |
---|
Sholat Sunah Wudhu, Ini Niat, Doa dan Manfaat Mengerjakannya |
![]() |
---|
Tata Cara Bersenggama dalam Islam, Doa Berhubungan Badan dan Doa Sebelum Orgasme |
![]() |
---|
Shalat dalam Perjalanan: Ini Cara Shalat Jamak Takdim, Shalat Jamak Takhir, dan Jamak Qashar |
![]() |
---|
Selain Bikin Awet Muda, Puasa Senin Kamis Bermanfaat Bagi Kesehatan, Turunkan Serangan Jantung |
![]() |
---|