Kabar Kalsel
Warga HSU Geger Temuan Granat, Begini Ceritanya
Penemuan dua buah granat ini menjadi perhatian warga. Lambat laun semakin banyak warga menyaksikan dan segera melaporkan ke pihak polsek Banjang .
Penulis: M.Risman Noor | Editor: Mustain Khaitami
TRIBUNKALTENG.COM - Kawasan Danau Terate, Banjang, Hulu Sungai Utara (HSU) mendadak geger, Minggu (20/8/2017) sore.
Kala itu warga sedang memperbaiki jalan dan saat melakukan urukan mendapati benda besi layaknya granat.
Penemuan dua buah granat ini menjadi perhatian warga. Lambat laun semakin banyak warga menyaksikan dan segera melaporkan ke pihak polsek Banjang .
Nana, salah seorang warga setempat mengatakan, penemuan granat tersebut menjadi ramai dibicarakan orang kampung.
Dia yang menjadi guru di SDN Danau Terate cukup terkejut dikarenakan didapatnya granat dekat dengan sekolah tempat dirinya mengajar.
“Katanya salah satunya masih aktif. Untungnya sekarang sudah diamankan. Kata orang dulu Danau Terate merupakan tempat gerilya orang zaman Jepang,” ucap perempuan berjilab ini.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kalteng/foto/bank/originals/tribun-kalteng-temuan-granat-di-hsu_20170820_205535.jpg)