Ade Malah Betah di Dunia Kerja
Bagi gadis muda berprestasi, Ade Chyintia Adenansi masuk dunia kerja awalnya tak terpikirkan baginya
Penulis: Irfani Rahman | Editor:
TRIBUNKALTENG.CO.ID,BANJARMASIN - Bagi gadis muda berprestasi, Ade Chyintia Adenansi masuk dunia kerja awalnya tak terpikirkan baginya. Lulus sekolah, Ia awalnya hanya ingin kuliah.
Namun begitu sudah masuk dunia kerja, ia menjadi betah karena banyak ilmu didapatnya dan rencananya ia akan kerja sambil kuliah.
Saat berbincang dengan Metro Banjar, finalis Galuh Kota 2013 serta juara 2 Putri Sasirangan Pelajar se-Kalimantan ini mengaku awalnya ia yakin benar tentang anggapan bahwa dirinya harus melanjutkan kuliah dulu.
"Aku yakin pas lulus SMA kuliah dan kemudian baru kerja. Pasalnya di usia aku yang masih muda ini yang tepat adalah kuliah," ucap gadis kelahiran Banjarmasin , 22 Oktober 1995 ini.
Selain itu ia bisa membaur dan dapat teman baru lagi di kampus. Tapi kemudian pikirannya berubah yang mana ingin memiliki penghasilan sendiri.
Alasannya ia merasa sampai kapan hidup tergantung kepada orang tua. Dan akhirnya ia diterima menjadi seketaris pimpinan Bank Bukopin Banjarmasin.
"Aku juga memotivasi diriku untuk belajar berdiri sendiri. Setelah aku masuk dunia kerja, barulah aku ngerti bagaimana luasnya dunia kerja dan persaingan kerja," papar gadis berkulit putih ini.