Gerimis, Peserta Upacara Berlarian

Perigatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di halaman Kantor Gubernur Kalteng, Jumat (2/5/2014)

Penulis: Mustain Khaitami | Editor: Edinayanti

TRIBUNKALTENG.COM, PALANGKARAYA - Perigatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di halaman Kantor Gubernur Kalteng, Jumat (2/5/2014), kurang berjalan hikmat. Itu karena keikutsertaan sejumlah peserta tidak begitu tertib.

Palig tidak di barisan pelajaran, tak sedikit dari mereka yang duduk-duduk atau berjalan ambil bercanda dengan sesamanya. Padahal Wagub Achmad Diran yang menjadi inspektur upacara tegah membacakan amanat Mendiknas.

Terlebih ketika gerimis sempat turun di sekitar lapangan yang berada di kawasan Jalan RTA Milono-G Obos Palangkaraya. Sejumlah peserta pun menolak bertahan. Tak sedikit dari mereka berlarian mencari tempat perlindungan, seperti di bawah pohon atau tenda kesehatan.

Meski begitu, upacara Hardiknas tetap dilangsungkan. Di kursi kehormatan, tampak sejumlah pejabat dari Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) dan kepala dinas lainnya.
 

Tags
Hardiknas
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved