Monster Diminta Bersepatu
Monster (Martapura FC Diamond Supporter) setia menyemangati tim kesayangannya.
Penulis: Murhan | Editor:
TRIBUNKALTENG.CO.ID, MARTAPURA - Meski jumlahnya belum terlalu banyak, namun, pada laga Martapura FC (MFC) kontra Putra Samarinda, Monster (Martapura FC Diamond Supporter) setia menyemangati tim kesayangannya.
Di tribun inggris Stadion Demang Lehman, Martapura, mereka menyanyi menyemangati perjuangan Isnan Ali dan kawan-kawan dalam laga uji coba tersebut.
Uniknya, sebelum menyaksikan laga MFC melawan tim kontestan Indonesia Super League (ISL) itu, ada imbauan bagi para anggota Monster.
Selain diminta untuk berkumpul di tribun terbuka (inggris), para anggota Monster juga diharapkan memakai sepatu ketika mendukung MFC bertanding.
Menurut Wakil Ketua Monster, Deny Riswandi, imbauan memakai sepatu itu untuk menghormati para pemain MFC yang akan bertanding. "Pemain kita memakai sepatu di stadion, masak kita tidak. Ini stadion kita, bukan WC umum. jangan samakan kesakralan stadion dengan WC umum," ujarnya.
Sebagai suporter, Monster dituntut kreatif dalam memberi dukungan. Namun, tetap mengedepankan etika dan kesopanan dalam memberi dukungan itu.
