Dapat Kejutan Buah Durian

Ketua DPR RI Marzuki Alie mengajak wartawan DPR RI makan durian bersama di Pandeglang Jawa Barat, Minggu (6/10).

Penulis: H. Murjani | Editor: Edinayanti

TRIBUNKALTENG.COM, JAKARTA - Ketua DPR RI Marzuki Alie mengajak wartawan DPR RI makan durian bersama di Pandeglang Jawa Barat, Minggu (6/10). Tujuannya mengenalkan bahwa buah Indonesia seperti durian lebih nikmat daripada durian Montong.

"Saya ingin mengajak teman wartawan untuk terus promosikan buah lokal. Karena ada yang bicara buah lokal tapi dia pilih impor," kata Marzuki di Warung durian Jabar.

Saat mau makan durian, Marzuki dapat kejutan salah satu durian hasil tanaman di kebun yang dinikmati, diberi nama Juki singkatan Marzuki.

Saat menerima penyerahan buah dikejutkan lagi dengan doa penjual buah semoga Marzuki jadi presiden 2014.

Saat berbincang Marzuki menegaskan acara ini santai menghilangkan penat kerja.

"Kan, berita sehari-hari selalu soal korupsi, jadi saya hari ini tidak mau bicara soal politik sudah jenuh," ucap Marzuki.

Alasan lainnya, banyak yang bicara anti korupsi ternyata dia juga korupsi.

Marzuki saat tampil pakai baju putih, di dada kanan ada kambang Partai Demokrat, di sebelah kiri ada tulisan Marzuki Alie Calon Presiden. 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved